Rubrik Teknologi: LeEco Resmikan Le Pro 3 Elite Usung Snapdragon 820

Laman

Jumat, 10 Maret 2017

LeEco Resmikan Le Pro 3 Elite Usung Snapdragon 820

INILAHCOM, Beijing - LeEco baru dilaproakn saja merilis smartphone teranyar mereka yang bernama Le Pro 3 Elite Edition.

Smartphone ini ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 820 yang dipadu dengan RAM 4GB dan memori internal berkapasitas 32GB.

Perangkat dengan bodi full metal ini dilengkapi layar Full-HD 5,5 Inci dengan lapisan kaca 2.5D Curved Glass Screen dan telah berjalan pada sistem operasi Android Marshmallow 6.0 yang dipercantik antarmuka buatan LeEco.

Lalu ada pula baterai berkapasitas 4070mAh yang dioptimalkan teknologi pengisian daya cepat Qualcomm Quick Charge 3.0.




LeEco Le Pro 3 Elite Edition juga telahdilengkapi teknologi Audio CDLA (Contiunual Digital Lossless Audio) dan Dolby Atmos yang nantinya akan memanjakan pencinta musik ketika mengendarkan format audio beresolusi tinggi, seperti FLAC, AAC, dll.

Handset ini mengusung kamera belakang 16MP yang memiliki kemampuan merekam video 4K dan mengadopsi sensor Sony IMX298 Exmor RS dengan tambahan fitur Dual Tone LED Flash dan Phase Detection Autofocus.

Sedangkan untuk bagian depan, hadir kamera 8 MP dengan lensa wide-angle 76.5 derajat yang membuatnya sangat cocok bagi pecinta selfie.

Selain itu, smartphone ini juga mendukung 4G LTE, Dual Sim, Wi-Fi, dan GPS. Menurut Gizmochina, LeEco Le Pro 3 Elite Edition dipasarkan di China dengan harga 1.699 yuan atau sekitar Rp3,2 juta.


LeEco Resmikan Le Pro 3 Elite Usung Snapdragon 820 Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2mqlJlI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar