INILAHCOM, San Francisco - Disebut-sebut banyak diunduh di perangkat iOS dan Android, namun ternyata hasil penjualan dari game Super Mario Run tidak sesuai harapan dari pihak pembesutnya, Nintendo.
Hal tersebut diutarakan langsung oleh Presiden Nintendo Tatsumi Kimishima. Menurutnya, meski Super Mario Run cukup menguntungkan bagi Nintendo, namun game ini tidak mencapai target penjualan yang telah mereka tetapkan.
Super Mario Run memulai awal yang baik ketika pertama dirilis eksklusif untuk iOS akhir tahun lalu. Namun keharusan untuk membayar sejumlah uang untuk dapat menikmati level lanjutan dipercaya membuat banyak gamers kecewa dan tidak lagi melanjutkan game.
Game ini memang bisa diunduh secara gratis dan bisa menikmati tiga stages pertama tanpa harus membayar sepeser pun. Namun, apabila ingin unlock level sisanya, pemainnya harus merogoh kocek US$9,99 atau sekitar Rp133 ribu, harga yang terbilang cukup mahal untuk sebuah game.
Penjualan Super Mario Run Tak Sesuai Harapan Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2nmOss6
Tidak ada komentar:
Posting Komentar