Rubrik Teknologi: Kompetisi Game Nasional Megaxus Sukses Digelar

Laman

Kamis, 31 Agustus 2017

Kompetisi Game Nasional Megaxus Sukses Digelar

INILAHCOM, Jakarta - Perusahaan game publisher Megaxus sukses meyelenggarakan kompetisi e-sport tingkat nasional, Megaxus Olimpiade 2017, dan e-sport tingkat dunia, Audition AyoDance World Championship 2017.

Babak Final acara tahunan tersebut telah selesai digelar di atrium Mangga Dua Square, Jakarta, 25-27 Agustus 2017. Acara berlangsung meriah dan diramaikan oleh komunitas gamer dari berbagai daerah di Indonesia. Ada tiga game Megaxus yang dipertandingkan kali ini, yaitu Audition AyoDance, Counter-Strike Online, dan Closers Online.
 
Seperti tahun-tahun sebelumnya, antusiasme gamer dalam menyambut acara ini sangat tinggi. Hal ini terlihat dari banyaknya jumlah pendaftar kompetisi e-sport ini, tercatat lebih dari seribu peserta ikut berpartisipasi dalam babak Penyisihan Online dan Penyisihan on the Spot Audition AyoDance, Counter-Strike Online serta Closers Online.

Dari babak penyisihan tersebut kemudian terpilihlah 48, 135, dan 24 peserta yang lolos ke Babak Final kompetisi Audition AyoDance, Counter-Strike Online, dan Closers Online.
 
Total hadiah yang diperebutkan di Megaxus Olimpiade 2017 senilai Rp140 juta. Puncaknya, enam pemain dengan skor tertinggi di kompetisi Audition AyoDance akan mewakili Indonesia di ajange-sport tingkat dunia Audition AyoDance World Championship 2017 di Seoul, Korea Selatan, 23 September mendatang, untuk memperebutkan total hadiah US$23.200.

Ada 6 negara yang akan bertanding di ajang tersebut, yaitu Indonesia, Korea Selatan, China, Taiwan, Thailand, dan Filipina.


 
CEO PT Megaxus Infotech Eva Muliawati mengungkapkan, "Megaxus dengan bangga mengirimkan enam gamerAudition AyoDance untuk mewakili indonesia bertanding dengan gamer dari negara-negara lainnya di Audition AyoDance World Championship 2017."

"Mari kita dukung wakil Indonesia ini supaya mereka bisa berprestasi dan mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia. Ini merupakan wujud nyata dari upaya Megaxus untuk mendukung kemajuan e-sport Indonesia."

Sudah menjadi tradisi, Megaxus setiap tahunnya mengirimkan wakil Indonesia untuk bertanding di e-sport tingkat dunia seperti Counter-Strike Online World Championship. "Biaya akomodasi peserta selama bertanding di luar negeri akan ditanggung oleh Megaxus," ucap Eva.
 
Acara ini turut didukung oleh beberapa partner Megaxus dari berbagai bidang industri, seperti telekomunikasi, computer peripheral, e-commerce, FMCG, pendidikan dan lainnya. Dengan adanya kompetisie-sport seperti ini, diharapkan dapat meningkatkan pertumbuhan e-sport dan industri game di Indonesia.


Kompetisi Game Nasional Megaxus Sukses Digelar Baca Berita Dari Sumber http://ini.la/2401512

Tidak ada komentar:

Posting Komentar