INILAHCOM, Beijing - Setelah dirilis di AS, Huawei akhirnya meluncurkan edisi terbatas Honor 7X secara global. Edisi spesial ini hadir dalam varian warna merah dan abu-abu.
Sebelumnya, Huawei telah meluncurkan Honor 7X dalam warna pilihan hitam, biru, dan emas.
Untuk edisi spesial ini, produsen smartphone asal China tersebut hanya akan menyediakan sebanyak 20.000 unit.
Edisi terbatas Honor 7X dipasarkan di beberapa wilayah di Eropa seharga 270 euro atau sekitar Rp4,5 juta, serupa penawaran harga dengan pilihan warna sebelumnya.
Tak ada perbedaan spesifikasi antara edisi terbatas Honor 7X dengan versi originalnya. Smartphone yang masuk ke dalam segmen kelas menengah ini tampil dengan layar LCD 5,9 inci Full-HD 1080p beraspek rasio 18:9, chipset Kirin 659 octa-core 2,36GHz, GPU Mali-T830 MP2, pilihan RAM 3GB/4GB, dan pilihan memori internal 32GB/64GB.
Huawei juga melengkapi Honor 7X dengan kamera belakang ganda 16MP+2MP, kamera depan 8MP, sensor sidik jari, baterai berkapasitas 3340 mAh, dan sistem operasi Android 7.0 Nougat dengan lapisan antarmuka EMUI 5.1.
Edisi Terbatas Honor 7X Meluncur Secara Global Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2BCqdz9
Tidak ada komentar:
Posting Komentar