INILAHCOM, Natar - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) bekerja sama dengan PT Persada Lampung Raya meresmikan outlet baru dengan fasilitas 3S (Sales, Service, Spareparts) & Body Repair di Natar, Lampung Selatan.
Hingga saat ini, PT Persada Lampung Raya telah memiliki sembilan outlet yang terdiri dari satu outlet dengan fasilitas 3S & Body Repair, dua outlet 3S, serta enam outlet dengan fasilitas 1S (Sales).
4W Deputy Managing Director PT SIS Setiawan Surya mengatakan bahwa pembukaan outlet baru di Lampung Selatan ini merupakan komitmen Suzuki untuk memperluas jaringan penjualan, perbaikan, dan suku cadang untuk produk-produk Suzuki.
"Outlet terbaru ini memiliki fasilitas 3S & Body Repair dan telah sesuai dengan standar PT SIS," ungkapnya di sela-sela acara peresmian, Rabu (29/8/2018).
Outlet baru Suzuki ini berada di Jl. Raya Natar Km 14, Hajimena, Natar, Kabupaten Lampung Selatan. Berdiri di atas lahan seluas 2.208 m2 dengan luas bangunan 2.051 m2, outlet ini terbagi atas bangunan showroom dua lantai, masing-masing lantai 1 showroom seluas 288 m2, area bengkel seluas 304 m2, serta area perbaikan bodi seluas 924 m2.
Mengusung konsep desain bangunan eksterior serta interior yang modern dan terkini, outlet ini memberikan kesan mewah dan nyaman untuk para pelanggan Suzuki.
Outlet baru ini menerima perbaikan perawatan berkala dan Body Repair yang mampu menampung lebih dari 10 unit per hari.
Khusus Body Repair, outlet ini memberikan 5 tahun garansi cat dan 6 bulan perbaikan dengan fasilitas yang mampu menampung hingga 200 unit/bulan.
Hebatnya, meski baru diresmikan, outlet baru ini telah menyediakan layanan perbaikan bodi one day service.
"Semoga outlet baru ini bisa meningkatkan pelayanan yang lebih baik untuk pelanggan setia Suzuki di Lampung Selatan," imbuh Setiawan Surya lagi.
Kini, Suzuki telah memiliki total 53 diler dan 326 outlet yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Peresmian outlet baru ini merupakan bentuk komitmen Suzuki untuk lebih dekat dengan para konsumen setianya.
Suzuki Resmikan Outlet ke-326 di Lampung Selatan Baca Berita Dari Sumber https://ift.tt/2NyemW3
Tidak ada komentar:
Posting Komentar