Rubrik Teknologi: Essential Phone Segera 'Akhiri Hidupnya'?

Laman

Minggu, 30 Desember 2018

Essential Phone Segera 'Akhiri Hidupnya'?

INILAHCOM, Jakarta - Masih ingat dengan Essential Phone yang merupakan besutan dari 'Bapak Android' Andy Rubin? Tampaknya smartphone itu akan segera 'mengakhiri hidupnya'.

Saat awal peluncurannya, Essential Phone disebut akan menjadi pesaing iPhone dan ponsel high-end lainnya. Perangkat yang diluncurkan pada Agustus 2017 itu hadir dengan layar berponi kecil dan spesifikasi yang terbilang mumpuni.

Kini, situs Essential dilaporkan mencantumkan bahwa pasokan untuk Essential Phone tidak lagi tersedia. Selain itu, sejumlah penjual pihak ketiga, seperti Amazon tidak mencantumkan smartphone ini pada situsnya. Demikian pula situs Best Buy tidak lagi menawarkan Essential Phone dalam versi non-bundling.

Sementara pada situs operator AS, Sprint, halaman khusus Essential Phone tampil tanpa gambar, harga, dan informasi terkait dengan smartphone tersebut.


Essential Phone Segera 'Akhiri Hidupnya'? Baca Berita Dari Sumber http://bit.ly/2CHkTe8

Tidak ada komentar:

Posting Komentar