Rubrik Teknologi: Tahun Depan Apple Diprediksi Luncurkan 3 iPhone 5G

Laman

Selasa, 30 Juli 2019

Tahun Depan Apple Diprediksi Luncurkan 3 iPhone 5G

INILAHCOM, San Francisco - Apple diprediksi akan meluncurkan trio iPhone dengan kemampuan jaringan 5G di 2020 mendatang. Hal tersebut dikatakan oleh Ming-Chi Kuo, analis sekaligus peramal ulung perangkat Apple terbaru.

Prediksi Kuo ini sekaligus merevisi pernyataan dia sebelumnya yang memperkirakan jika Apple akan merilis hanya satu iPhone dengan 5G tahun depan.

Menurut Kuo, kemungkinan Apple akan meluncurkan tiga model iPhone 5G sekaligus muncul setelah Apple membeli bisnis modem milik Intel beberapa waktu lalu. Akuisisi itu dikatakan olehnya memberikan Apple sumber daya yang cukup untuk menghadirkan kemampuan 5G di produk iPhone.

Baca juga: Apple Akuisisi Bisnis Modem Intel Rp14 Triliun

Apalagi pada 2020 mendatang teknologi 5G diramalkan akan semakin banyak diadopsi oleh perangkat Android sehingga menurut Kuo, Apple pun pasti tak mau ketinggalan.

Analis senior ini juga menilai iPhone 5G tahun depan bakal mendukung teknologi seluler itu melalui frekuensi mmWave serta sub-6GHz.

Adapun ketiga iPhone model 2020, menurut Kuo, akan dibedakan dari ukuran layar, yakni 5,4 inci, 6,1 inci dan 6,7 inci dengan layar OLED, demikian lansir 9to5Mac.
 


Tahun Depan Apple Diprediksi Luncurkan 3 iPhone 5G Baca Berita Dari Sumber https://ift.tt/2GzW3OQ

Tidak ada komentar:

Posting Komentar