Rubrik Teknologi: Facebook Luncurkan Jejaring Sosial Khusus Remaja

Laman

Minggu, 21 Agustus 2016

Facebook Luncurkan Jejaring Sosial Khusus Remaja

INILAHCOM, San Francisco - Facebook meluncurkan sebuah aplikasi jejaring sosial baru bernama Lifestage yang dikhususkan bagi pengguna usia remaja. Seperti apa?

Mengutip The Verge, Lifestage memang dikembangkan secara khusus oleh Facebook untuk remaja, tepatnya bagi yang berusia 21 tahun ke bawah. Untuk yang berusia 22 tahun ke atas, mereka hanya bisa melihat profil sendiri tanpa bisa berkomunikasi dengan pengguna lainnya.

Lifestage sendiri terlihat seperti video diary, di mana pengguna akan menjawab pertanyaan seputar dirinya. Alih-alih menjawab pertanyaan dengan teks, para penggunanya bisa merekam sebuah video pendek yang akan bisa dilihat oleh pengguna lain di profil. Setiap kali pengguna meng-update halaman mereka, maka update itu akan muncul di feed pengguna lain.



Menariknya, aplikasi jejaring sosial ini dirancang oleh seorang remaja 19 tahun bernama Michael Sayman yang kemudian dikembangkan oleh Facebook.

Dalam wawancara dengan TechCrunch, manajer produk Facebook mengungkapkan jika mereka ingin kembali menghadirkan viralitas Facebook di awal kemunculannya, di mana jejaring sosial tersebut hanya terbatas untuk mahasiswa.

Untuk saat ini aplikasi Lifestage baru tersedia untuk perangkat iOS yang bisa diunduh langsung melalui iTunes App Store.


Facebook Luncurkan Jejaring Sosial Khusus Remaja Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2bNhVbt

Tidak ada komentar:

Posting Komentar