Rubrik Teknologi: Ini Bocoran Wujud Smartwatch LG Watch Style

Laman

Senin, 30 Januari 2017

Ini Bocoran Wujud Smartwatch LG Watch Style

INILAHCOM, San Francisco - Google rencananya akan merilis Android Wear 2.0 pada 9 Febuari mendatang. Rumor yang beredar mengatakan bahwa setelah itu, Google dan LG akan mengumumkan beberapa smartwatch Android Wear terbaru.

Baru-baru ini muncul bocoran desain LG Watch Style yang diungkap oleh tipster ternama Evan Blass melalui akun Twitter miliknya @evleaks. Foto yang diiunggah Blass memperlihatkan desain LG Watch Style yang tampak sangat stylish dengan balutan dua warna berbeda, yaitu Silver dan Rose Gold.

Smartwatch LG ini memiliki layar berbentuk bundar dengan mengusung layar 1,2 inci dengan panel P-OLED beresolusi 360 x 360 piksel. Kabarnya, smartwatch tersebut memiliki ketebalan 10,8 mm dan berpadu dengan strap berbahan karet yang memiliki warna senada dengan bodinya.

Untuk dapur pacunya, LG Watch Style dikatakan bakal didukung oleh RAM 768MB, penyimpanan internal 4GB, dan baterai 430mAh. Jam tangan pintar ini akan dibekali fitur sensor denyut jantung, konektivitas LTE 4G dan memiliki kemampuan tahan air.

 


Ini Bocoran Wujud Smartwatch LG Watch Style Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2jIW9Zr

Tidak ada komentar:

Posting Komentar