Rubrik Teknologi: Februari 2017

Laman

Selasa, 28 Februari 2017

Tujuh Hal Tentang Emoji yang Perlu Anda Diketahui

ANDA mungkin telah banyak mengetahui emoji atau simbol-simbol yang mencerminkan emosi seperti melambaikan tangan, wajah tersenyum, dan jempol tangan dalam berbagai teks dan media sosial.

Michael Rosen dan Dr Laura Wright yang memandu program BBC Word of Mouth melihat emoji-emoji tersebut sebagai bentuk komunikasi global pertama di dunia.

Berikut ini, setidaknya ada tujuh hal menarik tentang emoji yang mungkin belum Anda ketahui, sebagaimana dilansir BBC:

1. Menggunakan emoji lebih banyak, mendapat ajakan kencan lebih sering

Di era digital, menggunakan emoji membuat kita menjadi komunikator yang lebih efektif. Kita lebih mampu mengekspresikan diri secara emosional dan lebih mampu mengisyaratkan kepribadian kita.

Ini sepertinya berkaitan dengan kenyataan bahwa yang menggunakan lebih banyak emoji, mendapat ajakan berkencan lebih banyak.

2. Mayoritas emoji yang dikirim adalah emosi positif atau bahagia

Ada sekitar enam miliar emoji yang dikirim setiap hari dan ada sekitar dua miliar smartphone yang digunakan di seluruh dunia. Di Inggris, sebanyak 76% penduduknya memiliki smartphone dan dari jumlah itu, lebih dari 80% menggunakan emoji secara berkala.

Dari enam miliar emoji yang dikirim secara global setiap hari, sekitar 70% merupakan emoji berdasar emosi, misalnya, wajah tersenyum, hati yang penuh cinta. Sebagian kecil dari emoji yang dikirim berupa ungkapan kesedihan.
 
3. Setiap negara memiliki ciri khas emoji tersendiri

Terdapat berbagai perbedaan berdasarkan kelompok budaya dan negara ihwal menggunakan emoji:

- Orang-orang Kanada adalah yang paling banyak menggunakan emoji yang menunjukan kotoran.

- Orang-orang Australia paling sering memakai alkohol sebagai emoji dan lambang-lambang yang menunjukan suasana liburan.

- Orang-orang Perancis banyak menggunakan emoji hati penuh cinta, mereka memakainya empat kali lebih banyak dari orang-orang lainnya.

- Orang-orang Rusia cenderung menggunakan emoji dengan tema romantis dibandingkan negara-negara lain.

- Negara-negara berbahasa Arab cenderung lebih banyak menggunakan emoji bunga.

- Orang-orang Inggris lebih banyak menggunakan gambar botol bir sebagai emoji.

4. Salah satu emoji paling populer dalam beberapa tahun terakhir: Wajah yang dipenuhi tangis kebahagian

Pada tahun 2015, kamus bahasa Inggris Oxford English Dictionary mengumumkan bahwa emoji terfavoritnya adalah 'Face with Tears of Joy' atau wajah yang diliputi tangis kebahagiaan.

Kamus berbahasa Inggris itu memilih emoji tersebut karena dari sudut bahasa, lambang itu mencerminkan hal-hal terbaik dari yang dialami di tahun yang dilewati.

5. Abraham Lincoln mungkin orang pertama yang menggunakan emoji

Saat menjelaskan perbedaan antara emoticon dan emoji, Profesor Vyvyan Evans yang merupakan pengajar di School of Linguistics and English Language, Bangor University, Wales, berkomentar soal siapa yang pertama kali menggunakan emoticon ini.

Ia menyebut, Presiden AS ke-16 Abraham Lincoln adalah seorang penutur yang berbakat. Pada tahun 1862, Lincoln menulis naskah pidato yang mengandung berbagai hal yang jenaka dan hadirin spontan bertepuk tangan dan tergelak.

Untuk menggambarkan sambutan hadirin, para tipografer menuliskan simbol kedipan ;) dan belakangan muncul perdebatan apakah simbol ;) itu disengaja atau cuma sebuah kesalahan mengetik.

6. Anda tidak perlu mengajar emoji

Ini adalah bahasa yang sangat intuitif. Karena emoji adalah representasi visual ekspresi emosi yang mudah untuk digunakan. Rata-rata anak usia enam tahun di Inggris lebih melek teknologi ketimbang orang-orang yang berusia sekitar 45 tahunan.

7. Bagaimana masa depan emoji ini?

Apakah itu emoji itu adalah sebuah tren yang sudah lampau? Profesor Evans mengatakan tidak. Emoji berkontribusi dalam komunikasi digital yang tanpa emoji tidak akan muncul.

Peran emoji sangatlah penting untuk mendorong komunikasi efektif dan memancing respon empatik.

Mungkin masa depan emoji lebih dinamis? Saat ini, sebuah perusahaan start-up di Silicon Valley tengah mengembangkan sebuah aplikasi untuk emoji dinamis dengan penampilan seperti avatar.

Jadi, nanti di masa yang akan datang, pada saat Anda mengirim pesan mungkin akan ada yang mewakili diri Anda --seperti kartun bergerak-- dengan avatar yang akan menampilkan keadaan emosi Anda.


Tujuh Hal Tentang Emoji yang Perlu Anda Diketahui Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2mbRZuZ

Alcatel Pamer Smartphone dengan Desain Unik

INILAHCOM, Barcelona - Dari sekian banyak smartphone yang diperkenalkan di ajang Mobile World Congress (MWC) 2017, ada salah satu merek smartphone yang memiliki desain unik. Smartphone tersebut adalah Alcatel A5 LED.

Apa yang membuat ponsel ini terlihat unik? Jika biasanya LED notifikasi di smartphone pada umumnya terletak di atas layar, berbeda dengan A5 LED yang malah terdapat di body belakang.

Menariknya, tak hanya satu lampu LED saja, total ada 35 lampu LED berukuran besar dan ratusan lampu LED berukuran kecil yang akan menampilkan berbagai cahaya berbeda, termasuk cahaya ketika ada notifikasi atau panggilan.

Selain itu, ada satu hal lagi yang membuat Alcatel A5 LED menjadi 'tak biasa' atau anti-mainstream, yakni karena lampu LED tersebut bisa menampilkan pulse atau denyut dari nada musik, mirip seperti lampu pulse yang ada pada JBL Pulse Speaker.

Meski dibekali sejumlah fitur yang boleh dibilang 'wah', tapi ternyata untuk spesifikasinya terbilang biasa-biasa saja. Alcatel A5 LED hanya mengusung layar berukuran 5.2 inci dengan resolusi HD 720p.

Mesin utama yang digunakan pun hanya prosesor octa-core 1.5GHz dari chipset MediaTek 6753, RAM 2GB, memori internal 16GB, dan baterai berkapasitas 2800mAh, serta berjalan dengan OS Android 6.0 Marshmallow.



Untuk  sektor fotografi, Alcatel A5 LED dibekali dengan kamera utama berukuran 8MP dan kamera depan berukuran 5MP saja. Meski demikian, kedua kamera ini mampu merekam video berkualitas Full-HD 1080p.

Untuk harga dan ketersediaan, pihak Alcatel belum mengumumkan secara resmi, namun mereka mengatakan bahwa smartphone ini ditujukan untuk segmen menengah.

 


Alcatel Pamer Smartphone dengan Desain Unik Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lRIQ9O

Punya Dua Varian, Huawei Watch 2 Resmi Rrilis

INILAHCOM, Beijing - Pada gelaran MWC 2017, Huawei merilis jam tangan pintar terbarunya. Tersedia dalam dua varian berbeda, Huawei Watch 2 hadir dengan desain sporty dan klasik.

The Verge melansir, sebagai jam tangan pintar keluaran terkini, Huawei Watch 2 sudah berjalan di atas sistem operasi Android Wear 2.0.

Agar kinerjanya stabil dan gesit, Huawei pun membenamkan chipset Qualcomm Snapdragon Wear 2100 yang ditendem bersama RAM sebesar 768MB.

Gudang penyimpanan internalnya menyediakan ruang yang boleh disebut standar, yakni berkapasitas 4GB. Layar Huawei Watch 2 sudah mengadopsi teknologi AMOLED berukuran 1,2 inci dengan tingkat resolusi mencapai 390 x 390 piksel.

Dan untuk mencegah goresan benda runcing, seperti kuku atau kunci, Huawei pun melapisinya dengan kaca tangguh besutan Corning, Gorilla Glass.

Sebagai sumber tenaga, bersemayam baterai berdaya 420mAh yang dapat diisi ulang. Kecanggihan Huawei Watch 2 kian lengkap dengan turut hadirnya slot kartu SIM yang sudah mendukung teknologi jaringan 4G LTE.

Sama seperti smartwatch kebanyakan, Huawei Watch 2 juga telah dibekali dengan heart rate sensor. Konektivitas yang dicangkokkan pun cukup komplit, mulai dari WiFi, Bluetooth 4.1, dan NFC.

Selain model sporty dan klasik, Huawei juga memperkenalkan edisi khusus Watch 2, yakni Porsche Edition.

 


Punya Dua Varian, Huawei Watch 2 Resmi Rrilis Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lwTjVB

Diperbarui, LINE Punya Fitur 'Mention' Teman

INILAHCOM, Jakarta - Versi terbaru LINE 7.1.0 membawa sejumlah fitur baru, di antaranya fitur mention teman di grup chat.

Pengguna dapat mengetik ‘@’ dalam pesan dan pilih teman yang akan di mention. Maka orang tersebut akan mendapatkan pemberitahuan bahwa mereka sudah di-mention.

Dengan fungsi mention ini, Anda tidak perlu khawatir lagi apabila pesanmu akan hilang dalam chat.

Selain itu, pengguna dapat mengambil foto secara 360 derajat cukup dengan membuka foto 360 derajat, pengguna dapat menjelajahi dan bergerak ke segala arah untuk pemandangan yang luas dan mendalam.

Setelah berganti ke versi 7.1.0, pengguna juga dapat tampilan LINE Today sehingga mudah dikenali ketika muncul di lini masa.

Untuk saat ini, pembaruan LINE telah tersedia untuk perangkat berplatform Android dan versi iOS.


Diperbarui, LINE Punya Fitur 'Mention' Teman Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2ln1nHK

OPPO Resmi Umumkan Teknologi Dual-Camera Zoom

INILAHCOM, Barcelona - OPPO resmi memperkenalkan teknologi kamera baru yang mereka juluki sebagai Dual Camera Zoom di ajang MWC 2017. Ini adalah sebuah teknologi dual-camera untuk smartphone dengan struktur periskop yang merupakan pertama di dunia.
 
Teknologi ini menawarkan kemampuan 'lossless zoom 5x' pada smartphone, sebuah terobosan inovasi yang menghasilkan standar lebih tinggi dibandingkan fungsi zoom 2x yang tersedia di pasaran saat ini.

Pengguna juga dapat menikmati kemampuan image stabilization yang belum pernah ada sebelumnya dengan tampilan perangkat yang tetap tipis dan ramping.
 
OPPO bekerja selama hampir satu tahun untuk mengembangkan terobosan teknologi dual-camera berstruktur periskop tersebut. Saat ini, sudah lebih dari 50 paten yang telah diajukan untuk teknologi ini.
 
"Fitur Dual Camera Zoom telah membuka ranah baru dalam bidang fotografi dan merupakan bukti dari dedikasi OPPO dalam menjawab kebutuhan dan keinginan konsumen kami, yaitu untuk hasil gambar yang indah dan jelas," ujar Sky Li, Vice President and Managing Director OPPO International Mobile Business, dalam siaran persnya.
 
Dual Camera Zoom terinspirasi dari periskop yang terdapat pada kapal selam. Teknologi terbaru ini menggunakan wide-angle dan lensa telephoto, sementara kerangka lensa telephoto menggunakan struktur periskop secara inovatif.

Dengan menggeser sudut lensa telephoto sebanyak 90 derajat, lensa akan mendapatkan ruang yang diperlukan untuk kemampuan zoom secara mendalam. Prisma berstruktur periskop tersebut akan mengarahkan jalur cahaya yang masuk pada kamera melalui sudut 90 derajat, dan meneruskan gambar melalui lensa telephoto ketika pengguna memperbesar subjek atau objek foto.

Hadirnya teknologi ini telah mengubah standar solusi dual-camera yang hanya mampu melakukan zoom sebanyak 2x, sebuah fitur yang masih mengecewakan pengguna ponsel saat ini.

OPPO berusaha untuk mencapai kemampuan zoom 5x yang memungkinkan pengguna untuk mengambil seutuhnya gambar landscape, portrait, close-up, dan semua bentuk gambar standar yang biasanya tertangkap pada kamera digital.
 
Teknologi dual-camera terbaru ini mampu menjaga tampilan perangkat tetap ramping. Kemampuan optical zoom 3x, yang sesuai dengan teknologi perpaduan gambar untuk zoom digital, memberikan pengguna kemampuan 5x dual-camera zoom untuk pertama kalinya di dunia.

Dengan adanya perangkat berstruktur periskop, teknologi 5x dual-camera ini hanya memiliki ketebalan sebesar 5,7mm, yang bahkan 10% lebih tipis dari lensa smartphone optical zoom 2x.
 
Pada umumnya, ketika faktor zoom meningkat pada pengambilan gambar, getaran terkecil pun dapat berpengaruh besar terhadap kejelasan gambar. Terobosan lain dari Dual-Camera Zoom ini juga terdapat pada solusi Optical Image Stabilization (OIS).

Berbeda dengan manufaktur smartphone lainnya yang menggunakan OIS pada lensa wide-angle, OPPO mengambil pendekatan berbeda dan menyematkan  OIS langsung pada lensa telephoto.

Melalui teknologi OIS, prisma dan lensa telephoto mampu menangkap getaran secara menyeluruh dan langsung mengatasinya.

Solusi OIS terbaru ini juga dapat meningkatkan performa smartphone sebelumnya sebanyak 40%, sementara mekanisme prisma menyesuaikan sudut-sudut secara dinamis pada titik akurat 0,0025o. Teknologi ini dapat memastikan gambar tetap jelas dan stabil bahkan pada kadar zoom sebanyak 5x.

Untuk lebih jelasnya, langsung saja simak video berikut ini:

<iframe width="560" height="315" src="https://www.youtube.com/embed/hDwP5syT8zs" frameborder="0" allowfullscreen></iframe>


OPPO Resmi Umumkan Teknologi Dual-Camera Zoom Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2m5liPv

Xiaomi Umumkan Mi 5c dengan Chipset Surge S1

INILAHCOM, Beijing - Absen dari gelaran MWC 2017, Xiaomi memilih untuk mencoba mencuri perhatian dunia melalui pengumuman smartphone kelas menengah terbaru mereka, yaitu Mi 5c. Apa keistimewaannya?

Bertempat di National Convention Center, Beijing, China, acara peluncuran yang dihelat di penghujung Februari itu mengungkap bahwa smartphone anyar ini dibekali Xiaomi dengan 'otak' berupa chipset prosesor rancangan mereka sendiri yang disebut Surge S1, bukan Pinecone seperti yang selama ini kerap disebut-sebut dalam pemberitaan.

Xiaomi Mi 5c hadir menggunakan layar 5,15 inci bersolusi Full-HD, chipset Surge S1 dengan prosesor octa-core, RAM 3GB, memori internal 64GB yang bisa ditingkatkan dengan kartu microSD.

Handset ini juga telah dilengkapi kamera belakang 12MP, kamera depan 8MP, sensor sidik jari, sistem operasi Android 7.1 Nougat berbalut antarmuka MIUI 8, dan ditenagai oleh baterai berkapasitas 2860mAh.



Nama Surge merupakan terjemahan harafiah dari nama Mandarin chipset tersebut. Untuk spesifikasinya, Surge S1 menggunakan 8 buah core Cortex-A53, dimana 1 cluster berisi 4 buah core berkecepatan 2,2GHz, sementara 1 cluster lagi berisi 4 core berkecepatan 1,4GHz.

Dilengkapi dengan dukungan untuk VoLTE, Xiaomi memproduksi chipset perdananya ini dengan menggunakan teknologi 28nm yang diklaim hemat energi untuk pemakaian sehari-hari. Adapun prosesor pengolah gambar atau GPU dari chipset ini menggunakan Mali-T860.

Xiaomi Mi 5c meluncur dengan tiga varian warna, yaitu rose gold, gold, dan hitam. Masih belum ada keterangan tentang harga jual dari smartphone ini, namun sebuah informasi yang beredar mengungkapkan kalau Xiaomi bakal membanderolnya dengan harga 1.499 yuan atau sekitar Rp2,9 juta.


Xiaomi Umumkan Mi 5c dengan Chipset Surge S1 Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2mCp54M

SpaceX Siap Terbangkan 2 Turis ke Sekitar Bulan

INILAHCOM, Hawthorne - Perusahaan manufaktur aerospace dan layanan transportasi ke luar angkasa SpaceX mengumumkan bahwa sudah ada dua orang yang membayar ongkos untuk berwisata antariksa terbang ke sekitar Bulan.

CEO SpaceX Elon Musk mengatakan bahwa kedua wisatawan itu 'telah membayar uang muka yang cukup' untuk bisa ikut misi yang direncanakan bakal berlangsung di akhir 2018 mendatang.

"Misi ini memberikan kesempatan bagi manusia untuk kembali ke luar angkasa sejauh itu untuk pertama kalinya dalam 45 tahun," kata Musk seperti dilansir BBC.

Dua calon turis antariksa itu akan terbang dalam sebuah pesawat ruang angkasa yang akan terlebih dahulu menjalani uji penerbangan pertama tanpa awak akhir tahun ini.

Musk mengatakan, kedua penumpang itu akan terbang lebih cepat dan lebih jauh ke dalam tata surya dibanding siapa pun sebelum mereka. Namun, ia menolak untuk mengungkapkan identitas mereka, dan hanya mengatakan bahwa mereka kenal satu sama lain dan 'tidak ada yang berasal dari kalangan Hollywood'.

"Seperti para astronot Apollo sebelum mereka, orang-orang ini akan melakukan perjalanan ke luar angkasa membawa harapan dan impian umat manusia, didorong oleh semangat universal manusia untuk bereksplorasi," ucap Musk.

Ia mengatakan tes kesehatan dan pelatihan akan dilakukan tahun ini, dan perusahaan akan melakukan 'segala yang bisa dilakukan untuk meminimalkan' risiko.

Menurut Musk, para penumpang pertama itu 'memasuki (petualangan) ini dengan mata terbuka, dan mengetahui bahwa ada sejumlah risiko di sini'.

"Mereka tentu tidak naif, dan kami akan melakukan segalanya untuk meminimalkan risiko itu, tapi itu bukan nol risiko," ujarnya.

Pesawat wisata antariksa itu akan melakukan penerbangan yang melingkari Bulan, namun tak akan mendarat di Bulan, melainkan akan meneruskan penerbangan lebih jauh.

Musk menyebut proyek milik SpaceX ini dimungkinkan berkat kerja sama dengan badan antariksa AS, NASA.
 
"Jika NASA memutuskan untuk menjadi yang pertama untuk mengambil bagian dalam misi terbang lintas bulan ini, maka mereka akan diprioritaskan," kata Musk.

Sekedar informasi, AS belum mengirim lagi astronot ke Bulan sejak awal 1970-an.


SpaceX Siap Terbangkan 2 Turis ke Sekitar Bulan Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lQL6yt

XL Axiata Raih Indonesia CSR Award 2017

INILAHCOM, Jakarta - XL Axiata meraih penghargaan Indonesia Corporate Social Responsibility Awards 2017 yang diinisiasi oleh Majalah Indonesia, Asia Institute, Economic Review, dan Ideku Group.

XL Axiata meraih peringkat pertama untuk kategori Telekomunikasi. Chief Corporate Affairs Officer XL Axiata Eka Bramantya Danuwirana menerima penghargaan ini di Jakarta, akhir pekan lalu.
 
"Sebagai penyedia layanan telekomunikasi dan data, kami selalu berharap produk layanan kami akan memberikan manfaat maksimal bagi pelanggan dan masyarakat. Untuk itu pula, kehadiran kami di tengah masyarakat selalu disertai tanggung jawab untuk memandu dan memastikan masyarakat secara bijak dan pintar memanfaatkan layanan kami untuk tujuan positif," ujar Eka.

"Itulah hal yang mendasari program sosial berkelanjutan kami, dan mengapa kami menyelenggarakan program-program pemanfaatan layanan digital secara positif bagi berbagai kalangan masyarakat," imbuhnya.
 
Eka menambahkan, sebagai wujud komitmen perusahaan dalam menjalankan misi sosial nya, XL Axiata selalu berlandaskan dengan 4 pilar sosial yang berkelanjutan meliputi Pengembangan teknologi bagi kesejahteraan masyarakat (Process Excellence),

Mengembangkan bisnis dengan tata kelola yang baik (Professionalism & Profits), Kepedulian terhadap lingkungan (Planet & Environment), dan Pengembangan masyarakat dan pembinaan talenta muda (People & Community Development).
 
Ajang Indonesia Corporate Social Responsibility Award 2017 diadakan sebagai bentuk apresiasi penghargaan tertinggi yang diberikan kepada perusahaan-perusahaan yang terbaik dibidang CSR nya di Indonesia.

Penilaian sendiri dikelompokkan mulai dari BUMN, BUMD, Bank Persero, BPD, BPR Syariah, Properti, Konstruksi, Telekomunikasi, Minuman, Farmasi, Tol, Swasta. Ajang ini diharapkan bisa menjadi inspirasi bagi perusahaan-perusahaan lain untuk terus berkontribusi bagi kesejahteraan masyarakat secara luas.
 
Selain itu, XL Axiata juga menerima penghargaan sebagai The Winner of Indonesia Most Innovative Awards 2017 kategori Telekomunikasi dalam ajang 'Indonesia Most Innovative Business Award 2017'.

Ajang ini diselenggarakan oleh Warta Ekonomi dan merupakan bentuk apresiasi kepada para pelaku industri di Indonesia yang mampu menghasilkan inovasi terbaik sehingga dapat terus berkembang dan berkompetisi dalam ketatnya persaingan industri.

Dalam menentukan perusahaan-perusahaan yang terpilih sebagai pemenang tim riset Warta Ekonomi melakukan penelitan dengan metode desk research. Serangkaian kegiatan riset sejak tahap desk reseach hingga skoring perusahaan dilakukan pada 27 Desember 2016 hingga 20 Januari 2017.


XL Axiata Raih Indonesia CSR Award 2017 Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lw56Ur

HPM Resmikan Diler Mobil Honda Pertama Tahun Ini

INILAHCOM, Tangerang - PT Honda Prospect Motor (HPM) meresmikan diler pertamanya di tahun ini. Bernama Honda IKM Ciledug, diler baru ini menjadi diler resmi Honda ke-134 secara nasional, serta yang ke-43 di area Jabodetabek.

Beralamat lengkap di Jl. HOS Cokroaminoto No. 22, RT 02/RW 001, Larangan, Tangerang, Banten, Honda IKM Ciledug berdiri di atas lahan seluas 4.069 m2. Seperti diler 3S Honda lainnya, diler anyar ini juga telah dilengkapi fasilitas layanan penjualan dan purnajual (sales, service, spareparts) yang telah terpadu dan sesuai dengan standar Honda.

Honda IKM Ciledug memiliki showroom seluas 470 m2 yang nyaman dan modern dan menampilkan semua lini produk mobil Honda terbaru. Diler ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti waiting lounge, private zone, cafe zone, food zone, free drink, internet zone, kids zone, WiFi gratis, charging station, magazine rack, smoking room, toilet, dan musholla.

Untuk layanan purnajualnya, Honda IKM Ciledug memiliki fasilitas servis dengan area seluas 1.261 m2 yang dilengkapi dengan 8 bay general repair, 2 bay perawatan berkala, 4 bay quick service, 1 bay final inspection, 1 bay spooring, 4 bay washing, 7 service parking, dan 6 reception & delivery.

Diler baru ini juga memiliki area spareparts seluas 143 m2 yang memastikan ketersediaan suku cadang Honda dengan lebih lengkap dan lebih cepat bagi konsumen, khususnya di Tangerang.

"Kota Tangerang merupakan salah satu kontributor terpenting penjualan Honda di area Jabodetabek. Jumlah konsumen yang semakin bertambah harus pula didukung dengan fasilitas penjualan dan purnajual sebagai bagian dari program Honda, untuk semakin luas dan semakin dekat dengan masyarakat," ujar Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT HPM, di sela-sela peresmian Honda IKM Ciledug, Selasa (28/2/2017).

Honda berencana akan terus memperluas jaringan diler 3S di berbagai kota dan daerah-daerah baru di sepanjang tahun ini.

"Didukung dengan sumber daya manusia yang profesional serta fasilitas lengkap sesuai standar tinggi Honda, kami yakin kebutuhan konsumen akan produk terbaru dan pelayanan purnajual Honda akan terpenuhi," ujar Tomoki Uchida, President Director PT HPM.

Hingga saat ini, Honda telah memiliki 134 diler resmi dan 34 sub-diler 3S yang juga melayani penjualan dan purnajual Honda, sehingga secara total Honda telah memiliki 168 diler dan sub-diler 3S di seluruh Indonesia. [ikh]


HPM Resmikan Diler Mobil Honda Pertama Tahun Ini Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lTBy3Y

Kampus Jambi Olah Limbah Sawit Jadi Bahan Bakar

INILAHCOM, Jambi - Pusat Studi Energi dan Nano-Material Universitas Jambi mengembangkan pengolahan limbah kelapa sawit untuk dijadikan bahan bakar minyak (BBM) yang dinilai lebih ramah lingkungan.

"Pengembangan riset tersebut dimulai pada 2004, dan saat ini kami sedang fokus mengolah limbah kelapa sawit untuk dijadikan bahan bakar minyak seperti bensin, solar dan minyak tanah serta gas," kata Nazarudin Phd, Ketua Pusat Studi Nano-Material Universitas Jambi, baru-baru ini.

Ia mengatakan, pengolahan limbah kelapa sawit yang dijadikan bahan bakar minyak tersebut dilakukan dengan beberapa dosen dan mahasiswa di laboratorium teknik kimia Unja yang semua peralatannya dirakit sendiri.

"Pada tahap ini untuk bahan baku limbah sawit yang kita gunakan dalam pengolahan tersebut masih disuplai dari parbrik kelapa sawit milik PTPN VI," katanya.

Limbah kelapa sawit, di antaranya cangkang sawit, serat sawit dari sisa hasil CPO itu diolah melalui proses perengkahan reaksi dari bahan kimia (katalis) pada beberapa alat reaktor, kemudian dari proses tersebut dapat menghasilkan produksi bahan bakar jenis gas, cair dan padat.

Hasil proses perengkahan limbah itu konversinya bisa menjadi berbagai jenis bahan bakar mulai dari bensin, solar dan minyak tanah itu sekitar sekitar 70 persen dan sementara 30%-nya bisa menjadi gas yang juga bisa dimanfaatkan jadi bahan bakar.

"Pada proses perengkahan ini juga dipantau melalui sistem komputer dan kurang lebih sampai satu jam untuk bisa menjadikan bahan bakar minyak, dan setelah dapat hasilnya kemudian diolah lagi secara khusus," jelas Nazarudin.

Lulusan Doktor Teknik Kimia dari University College London (UCL) Inggris ini mengatakan hasil dari produksi perengkahan tersebut nantinya dipisahkan melalui alat berdasarkan tersusun hidrokarbon rantai lurus, di antaranya jumlah kandungan C5 (heptana) sampai dengan C10 adalah jenis bensin atau mudah terbakar.

Kemudian rantai lurus hidrokarbon C12 hingga C15 adalah jenis solar dan kandungan C15 hingga C20 adalah jenis minyak tanah serta kandungan C-30 ke atas adalah bahan bakar jenis padat seperti parafin.

"Bahan bakar mulai dari jenis gas, cair hingga padat sudah dapat diproduksi dalam skala laboratorium dan beberapa sampelnya juga sudah dikirim ke Laboratorium Universitas Gajah Mada (UGM) untuk dianalisa kembali guna menghasilkan suatu produk yang lebih baik," katanya lagi.

Selain itu, dari limbah kelapa sawit itu juga dapat dijadikan sebagai bahan kimia katalis yang kemudian juga dari katalis tersebut dapat bermanfaat untuk digunakan sebagai bahan reaksi kimia untuk menjadikan bahan bakar.

"Kami juga telah memproduksi katalis yang saat ini sudah ada sekitar 20 jenis katalis yang berasal dari bahan baku limbah," kata Nazarudin yang juga dosen Fakultas Teknik Universitas Jambi ini.

Pembuatan bahan bakar minyak dari limbah kelapa sawit yang riset dan pengembangannya tahap awal tersebut didanai oleh Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) sebesar Rp1,1 miliar.

Nazarudin memiliki target bahwa pengembangan bahan bakar minyak dari limbah kelapa sawit tersebut ke depan dapat dikomersilkan dan juga bisa diterapkan di setiap pabrik kelapa sawit (PKS) yang keberadaanya di Jambi sangat potensial.

Pihaknya berharap adanya dukungan yang penuh dari pemerintah daerah untuk pengembangan energi baru terbarukan (EBT) karya anak bangsa yang lebih ramah lingkungan ini.

"Saya berharap ada dukungan dari pusat hingga daerah karena ini untuk tujuan kita bersama, bangsa kita ini perlu untuk mandiri, kita tidak boleh ketergantungan dan teknologi itu harus kita rebut dengan bekerja keras dan tentu harus terus ada dukungan sampai jadi hasil sesuai target untuk kemandirian energi," kata Nazarudin menambahkan.1:53.


Kampus Jambi Olah Limbah Sawit Jadi Bahan Bakar Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lTjjfa

Garuda Indonesia Adopsi Teknologi Microsoft Azure

INILAHCOM, Jakarta -  Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia turut mengadopsi sejumlah layanannya ke era transformasi digital untuk meningkatkan kenyamanan pelanggan.

Garuda Indonesia menerapkan teknologi informasi berbasis cloud atau komputasi awan pada sistem aplikasi pendukung untuk penjualan tiket online. Bekerja sama dengan Microsoft lewat pemanfaatan aplikasi Azure, teknologi ini menawarkan fleksibilitas yang membuat situs Garuda lebih mudah untuk diakses.

Teknologi Azure juga menyediakan platform komputasi awan yang mendukung banyak bahasa, tools, dan kerangka kerja, sehingga para insinyur Garuda Indonesia dapat membangun dan menjaga situs ini secara bebas.

Vice President Information Technology Garuda Indonesia Denny Permana mengungkapkan bahwa pihaknya telah menerapkan teknologi informasi berbasis  komputasi awan sejak awal 2015 dan menjadi meningkat layanannya.

"Saat ini banyak perusahaan besar takut menggunakan teknologi komputasi awan untuk memperbaiki sistem miliknya karena khawatir akan bertentangan dan merusak sistem yang telah ada. Berdasarkan pengalaman Garuda Indonesia, teknologi ini dapat membantu sebuah perusahaan untuk meingkatkan pelayananya kepada konsumen sekaligus menghemat biaya operasional," ungkap Denny, di sela-sela acara peluncuran Microsoft Asia Digital Transformation Study di Jakarta, Selasa (28/2/2017).

Adapun teknologi ini menghadirkan skalabilitas yang menungkinkan situs Garuda Indonesia untuk beradaptasi sesuai dengan jumlah pengunung situs. Tak mengherankan jika  di saat peak season situs Garuda Indonesia tidak mengalami down.

Teknologi Azure juga memungkinkan situs Garuda Indonesia untuk menangkis berbagai macam serangan cyber yang menyasar data pengguna, sehingga konsumen tidak perlu takut saat mereka melakukan transaksi.


Garuda Indonesia Adopsi Teknologi Microsoft Azure Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2mpMBF8

Kompilasi Penampakan UFO di Bulan dan ISS

INILAHCOM, Jakarta - UFO sudah seringkali terlihat di Bulan serta stasiun antariksa internasional ISS. Sebuah video kompilasi penampakannya pun baru diunggah ke YouTube.

USD melansir, saluran Streetcap 1 di YouTube melalui video unggahan terbarunya memperlihatkan kompilasi penampakan UFO di Bulan dan stasiun ISS selama beberapa tahun ke belakang.

Tonton video kompilasinya di bawah ini:


Kompilasi Penampakan UFO di Bulan dan ISS Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2m3UYFx

FB Rilis Aplikasi Video untuk Jajaran TV Samsung

INILAHCOM, San Francisco - Facebook baru saja meluncurkan aplikasi video besutan mereka untuk produk-produk smart TV besutan Samsung. Seperti apa?

Aplikasi video besutan Facebook yang baru diumumkan beberapa pekan lalu, kini resmi diluncurkan untuk jajaran produk smart TV Samsung, demikian laporan The Verge.

Aplikasi video Facebook ini mampu diterapkan untuk produk-produk smart TV Samsung keluaran 2015 hingga 2017. Aplikasinya sendiri bisa diunduh melalui Samsung Smart Hub.

Selain itu, pihak Facebook juga mengumumkan bahwa aplikasi video mereka juga bakal hadir untuk Apple TV dan Amazon Fire TV, namun belum diberi tahu kapan waktunya.


FB Rilis Aplikasi Video untuk Jajaran TV Samsung Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lktzen

Proyektor Ini Bisa Ubah Permukaan ke Layar Sentuh

INILAHCOM, Barcelona - Sebuah produk proyektor jenis baru mampu ubah permukaan proyeksi jadi layar sentuh. Seperti apa?

Produk proyektor terbaru Sony ini mampu mengubah berbagai permukaan proyeksi menjadi layar sentuh, dan akan dijual tahun ini juga.

Produk keren ini dinamakan Xperia Touch, dan menggunakan sistem operasi Android.

Proyektor Sony XPeria Touch pertama kali diumumkan di acara Mobile World Congress (MWC) 2017 yang saat ini tengah berlangsung di Barcelona, Spanyol.

Selain itu, XPeria Touch juga mampu digunakan untuk browsing internet, mengunduh aplikasi dan game via Google Play Store.

Harga yang dibanderol untuk XPeria Touch cukup mahal, yakni US$1.583.

Tonton video peragaannya di bawah ini.


Proyektor Ini Bisa Ubah Permukaan ke Layar Sentuh Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2m93uDp

Kisah The Matrix Sudah Diramalkan Sejak 1977?

INILAHCOM, Los Angeles - Trilogi The Matrix (1999-2003) adalah salah satu film fiksi ilmiah terbaik sepanjang masa, karena menceritakan tentang simulasi-realitas. Ternyata hal tersebut sudah diramalkan sejak tahun 1977!

OpenCulture melansir, penulis fiksi ilmiah ternama AS, Philip K. Dick, ternyata sudah menteorikan simulasi-realitas sejak tahun 1977, dengan mendeklarasikan bahwa kita saat ini hidup dalam 'realitas yang terprogramkan oleh komputer'. Persis seperti di film The Matrix bukan?

Philip mendeklarasikan teori ini di acara Metz Sci-Fi Convention, Prancis, pada tahun 1977.

Philip K. Dick adalah salah satu penulis/sastrawan aliran fiksi ilmiah terbaik sepanjang masa. Beberapa karyanya diadaptasi jadi beberapa film Hollywood ternama, seperti: Blade Runner (1982), Total Recall (1990), Screamers (1995) dan Minority Report (2002).

Tonton videonya di bawah ini:


Kisah The Matrix Sudah Diramalkan Sejak 1977? Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lPug2Q

Penjualan Sony PlayStation VR Terus Menguat

INILAHCOM, San Francisco - Tak disangka kalau ternyata penjualan headset PlayStation VR dari Sony terus menguat dari prediksi awal sebelumnya. Seperti apa?

Sejak resmi dijual sejak Oktober 2016, ternyata penjualan headset PlayStation VR terus menguat, di luar ekspektasi dari pihak Sony sendiri.

Andrew House, Global Chief Executive di Sony Interactive Entertainment, mengatakan bahwa Sony telah menjual 915 ribu unit headset PlayStation VR.

Proyeksi awal Sony untuk headset PlayStation VR adalah menjual 1 juta unit hingga April tahun ini, namun angka tersebut sepertinya akan segera terlewati, mengingat angka penjualannya hingga saat ini.

Pesaing terdekat PlayStation VR adalah HTC Vive, namun angka penjualannya masih rendah, yakni 420 ribu unit. Sementara Oculus Rift malah lebih rendah lagi, yakni 243 ribu unit saja, menurut laporan SuperData Research.

Meski industri VR masih sangat muda, tapi jelas, Sony tengah memimpinnya saat ini.


Penjualan Sony PlayStation VR Terus Menguat Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2m2vE2w

Fitur Baru Windows 10 Mampu Blokir Aplikasi Jahat

INILAHCOM, Redmond - Seringkali kita tak sengaja menginstal aplikasi-aplikasi jahat yang pula berfungsi sebagai spyware dan lain-lain. Fitur baru Windows 10 mampu cegah hal tersebut.

Mengutip The Verge, fitur baru di Windows 10 mampu mencegah pengguna untuk secara otomatis aplikasi-aplikasi yang tidak diinginkan.

Fitur baru ini ada di Windows 10 Creators Update, yang sudah mulai digulirkan ke pengguna.

Saat ini Microsoft juga tengah menguji versi 'Windows 10 Cloud' pada OS-nya, untuk mencegah aplikasi-aplikasi lawas untuk terinstal.


Fitur Baru Windows 10 Mampu Blokir Aplikasi Jahat Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2m2p1x3

1 Miliar Jam Video Ditonton di YouTube Setiap Hari

INILAHCOM, San Francisco - Situs hiburan terbesar di dunia saat ini jelas adalah YouTube. Kini layanan milik Google tersebut mencapai sebuah rekor baru. Apakah itu?

Kini setiap harinya total ada sekitar satu miliar jam durasi video yang ditonton di YouTube. Pencapaian terbaru tersebut resmi diumumkan oleh pihak YouTube di blog Google.

Menurut Wallstreet Journal, angka satu miliar jam itu adalah 10 kali lipat dari pencapaian YouTube pada tahun 2012 atau lima tahun lalu.


1 Miliar Jam Video Ditonton di YouTube Setiap Hari Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2mFZSW7

MediaTek Umumkan Chipset Flagship Helio X30

INILAHCOM, Taipei - Produsen chipset prosesor asal Taiwan, MediaTek, resmi mengumumkan kehadiran produk chipset kelas flagship terbaru mereka yaitu Helio X30.

Chipset baru ini merupakan produk ketiga mereka yang diproduksi lewat teknologi 10nm. Metode produksi tersebut menjanjikan peningkatan performa yang dibarengi dengan konsumsi tenaga yang lebih hemat ketimbang chipset dengan 14nm, seperti Snapdragon 821.

Mengutip Phone Arena, Helio X30 menggunakan arsitektur deca-core yang terdiri dari tiga cluster, yaitu cluster performa tinggi yang terdiri dari sepasang core Cortex-A73 berkecepatan 2,8GHz, lalu cluster performa menengah yang diisi oleh empat buah core Cortex-A53 berkecepatan 2,2GHz, dan cluster performa rendah untuk tugas ringan yang berisi empat buah core Cortex-A53 berkecepatan 2Ghz.

Karena merupakan chipset yang ditujukan bagi produk kelas flagship, maka tak mengherankan jika MediaTek menyertakan dukungan untuk pemakaian RAM 8GB. Sementara untuk keperluan grafis, Helio X30 mengandalkan GPU PowerVR GT7400 Plus.

Dengan spesifikasi tersebut, tampaknya Helio X30 akan siap bersaing dengan berbagai chipset kelas atas milik kompetitor seperti Snapdragon 835 besutan Qualcomm dan Exynos 9810 milik Samsung.


MediaTek Umumkan Chipset Flagship Helio X30 Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2m6OGoV

Studi: Peran CEO Pengaruhi Transformasi Digital

INILAHCOM, Jakarta - Transformasi digital menjadi sebuah keharusan bagi tiap pelaku usaha untuk bisa bertahan hidup di industri yang menaungi usaha mereka. Transformasi digital juga berarti sebuah inovasi yang dilakukan oleh perusahaan dalam menuju revolusi digital.

CEO atau Pemimpin Perusahaan teknologi informasi (TI) di Asia Pasifik mengambil langkah tegas dalam menyesuaikan pendekatan teknologi dengan proses transformasi digital organisasi,

Berdasarkan studi transformasi digital yang Microsoft lakukan pada akhir 2016 lalu kepada 1.494 pemimpin organisasi di Asia, termasuk Indonesia, sebanyak 90% pemimpin organisasi terkemuka di Indonesia setuju bahwa transformasi digital merupakan aspek yang sangat penting untuk meningkatkan laju pertumbuhan bisnis.

Sayangnya, baru sebanyak 27% responden di Indonesia yang mengaku sudah melakukan transformasi digital menyeluruh. Sebanyak 51% lainnya menyatakan masih dalam tahap mempersiapkan strategi transformasi digital bagi organisasi masing-masing.

"Dari data survei kami menunujukkan 90% setuju bahwa organisasi perlu menjadi digital untuk meningkatkan laju pertumbuhan usaha," jelas Andreas Diantoro, President Director Microsoft Indonesia, dalam sesi peluncuran Microsoft Asia Digital Transformation Study di Jakarta, Selasa (28/2/2017).

Adapun di Indonesia, salah satu contoh organisasi yang telah sukses menerapkan transformasi digital adalah Kepolisian Resor Kediri yang sukses meluncurkan aplikasi e-Tilang.

Aplikasi tersebut memanfaatkan teknologi Auto Scala Azure dari Microsoft yang memungkinkan aplikasi untuk berfungsi dengan platform iOS, Android, dan Windows Phone.

"Sebagai buah kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Kediri, PT Trimaxindo Abadi dan Microsoft In donesia, kami mengembangkan dan mengimplementisikan aplikasi eletronik tindakan langsung (e-tilang) sebagai bagian dari proses transformasi digtial kami." ujar AKBP Akhmad Yusep Gunawan, mantan Kapolres Kediri yang saat ini menjabat sebagai Wadir Reskrimsus Polda Metro Jaya.

Di samping terus mendorong penggunaan inovasi digital, Microsoft juga memaparkan lima pilar yang mampu berkembang di masa depan, yakni Internet of Things (IoT), Teknologi Wearable, Artificial intelligence, Komputasi Kuantum, dan Augmented Reality.


Studi: Peran CEO Pengaruhi Transformasi Digital Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lOFapE

Lenovo Umumkan Jajaran Tablet Murah di MWC 2017

INILAHCOM, Barcelona - Lenovo baru saja mengumumkan kehadiran jajaran tablet murah Tab 4 series di ajang MWC 2017. Seri ini terdiri dari Tab 4 8, Tab 4 8 Plus, Tab 4 10, dan Tab 4 10 Plus.

Mengutip Pocket-lint, Lenovo Tab 4 8 dan Tab 4 10 merupakan tablet entry-level dengan display masing-masing 8 inci dan 10 inci. Keduanya dilengkapi HD display dan prosesor quad-core Qualcomm Snapdragon, RAM 2GB, dan stereo speaker yang masing-masing hadir dengan Dolby Atmos moving audio support.

Sementara Lenovo Tab 4 8 Plus dan Tab 4 10 Plus meski juga hadir dengan display masing-masing 8 inci dan 10 inci, namun keduanya telah menggunakan Full-HD IPS display.

Versi Plus yang lebih premium ini juga dilengkapi prosesor lebih besar, 64-bit 2.0GHz octa-core dan RAM 4GB. Lenovo menyertakan pula fitur keamanan berupa sensor sidik jari untuk kedua model ini.

Keempat model Lenovo Tab 4 series ini akan tersedia dalam varian warna hitam dan putih mulai Mei mendatang.

Menyertai kehadiran empat tablet anyarnya ini, Lenovo turut meluncurkan aksesoris bagi seri Tab 4 anyarnya ini yang akan dijual secara terpisah.

Ada Kid's Pack dengan shock resistant bumper, blue-light filter, dan sticker. Akun Kid yang terpisah akan menawarkan konten yang ramah anak, sementara parental control bisa membatasi berapa lama anak-anak dapat menggunakan tablet.

Ada juga Productivity Pack yang dilengkapi keyboard dengan koneksi Bluetooth untuk 'mengubah' Tab 4 10 dan Tab 4 10 Plus menjadi perangkat notebook.



Berikut banderol harganya:

- Lenovo Tab 4 8: 169 euro atau sekitar Rp2,3 juta
- Lenovo Tab 4 10: 179 euro atau sekitar Rp2,5 juta
- Lenovo Tab 4 8 Plus: 259 euro atau sekitar Rp3,6 juta
- Lenovo Tab 4 10 Plus: 299 euro atau sekitar Rp4,2 juta


Lenovo Umumkan Jajaran Tablet Murah di MWC 2017 Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2l7a6Te

Senin, 27 Februari 2017

AutoPro Indonesia 2017 Sukses Lampaui Target

INILAHCOM, Jakarta - Selama tiga hari digelar, ajang pameran AutoPro Indonesia 2017 sukses melampaui harapan penyelenggara. Rencananya di tahun depan ajang serupa akan digelar dengan lebih baik lagi.
 
AutoPro Indonesia 2017 sukses digelar di Hall A-B Jakarta Convention Center (JCC) pada 23-25 Februari 2017 lalu. Pameran industri auto aftermarket, modifikasi, dan tuning pertama di Indonesia ini mendapatkan sambutan dan antusiasme yang baik dari para pelaku industri otomotif Indonesia.
 
Dalam tiga hari penyelenggaraannya, AutoPro Indonesia 2017 mampu menyedot total 7.716 pengunjung teregistrasi yang merupakan potential buyers. Angka tersebut melebihi dari target yang ditetapkan oleh Nine Events dan Tarsus Group Plc sebagai penyelenggara pameran, yaitu 6.000 orang.

Para pengunjung dan potensial buyers yang datang pun tak hanya dari wilayah Jabotabek saja, namun juga dari penjuru Indonesia seperti Surabaya, Balikpapan, dan Samarinda, hingga buyers internasional seperti dari Malaysia, Singapura, Thailand, Timor Leste, China, Hong Kong, Taiwan, Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, Iran, Australia, Jerman, AS dan lainnya.

Kehadiran para potensial buyers global memuaskan bagi semua peserta, khususnya industri aftermarket otomotif dan modifikasi mobil.
 
"Kehadiran para pengunjung dan potential buyers menunjukkan atensi publik yang besar untuk AutoPro Indonesia dan tentunya menjadi gambaran ketertarikan masyarakat terhadap industri auto aftermarket, modifikasi dan tuning," ujar Lia Indriasari, Presiden Direktur Nine Events, di Jakarta, Selasa (28/2/2017).

"Kami sangat bersyukur dengan pencapaian yang diperoleh saat dan akan menyempurnakan penyelenggaraan AutoPro di masa mendatang," imbuhnya.


 
Sambutan positif juga diungkapkan Executive General Manager Toyota-Astra Motor (TAM) Anton Jimmy yang menyebut bahwa pameran AutoPro Indonesia 2017 ternyata melebihi ekspektasinya.

"Pameran AutoPro lebih baik dari dugaan saya. Respon terhadap pameran aftermarket dan modifikasi ini ternyata banyak yang antusias. Bahkan kami mendapat kabar bahwa Toyota Sienta modifikasi yang kami pajang diminati pengunjung," kata Anton.
 
Melihat positifnya pengunjung terhadap Sienta modifikasi, pihak TAM berkeinginan untuk mengikuti kembali pameran AutoPro Indonesia di tahun depan. Selain itu, TAM juga akan mempertimbangkan apakah Sienta modifikasi di AutoPro Indonesia 2017 akan menjadi produk massal dan ditawarkan kepada konsumen.

"Melihat animonya, rasanya kami akan ikut lagi pameran AutoPro tahun depan. Selain itu, hasil dari respon Sienta modifikasi di pameran ini juga akan kami pelajari. Jika permintaan banyak, tentu akan kami akomodir," ujar Anton.
 
Perasaan puas terhadap pameran AutoPro Indonesia 2017 juga diungkapkan Head of Promotions Pioneer Indonesia Max Adam Kamil.

"Pameran ini sesuai dengan ekspektasi kami sebagai pintu masuk Business to Business (B2B). Di AutoPro Indonesia 2017, kami bertemu dengan perusahaan taksi online dan mencoba menjalin kerjasama bisnis baru. Semoga tahun depan, kami bisa ikut menjadi peserta lagi," kata Adam.

Hal serupa juga diungkapkan oleh Arief Prasetyo, Direktur Ceramic Pro Jakarta. Menurutnya, AutoPro Indonesia 2017 terbilang memuaskan karena banyak pihak yang berkeinginan menjalin partnership guna membuka cabang Ceramic Pro.
 
"Selama tiga hari pameran, lebih dari 10 konsumen menyatakan ketertarikannya. Melihat hal tersebut, kami berniat kembali akan mengikuti AutoPro Indonesia di tahun depan," ujar Arief.
 
Sementara itu, National Modificator and Aftermarket Association (NMAA) yang digandeng penyelenggara untuk memeriahkan gelaran ini dengan industri modifikasi juga mengapresiasi pameran AutoPro Indonesia 2017 ini sebagai event pertama yang langsung menunjukkan gairah industri aftermarket yang luar biasa.

"AutoPro Indonesia terbukti mendapat respon yang luar biasa. Potensi aftermarket di Indonesia juga diapresiasi dunia international, terbukti dengan kehadiran rekanan dari Jepang, Australia, dan Amerika. Ke depannya, NMAA berharap produk bangsa Indonesia bisa lebih lagi menunjukkan eksistensinya di dunia International," kata Andre Mulyadi, CEO dan Founder NMAA.
 
Honda Civic Nouva Nomor Satu di NMAA Top 30 Modified Cars
 
Di hari terakhir pameran, NMAA mengumumkan peraih gelar 'Ultimate Builder' Top 30 Modified Cars. Dari 30 mobil modifikasi dari berbagai aliran yang dipamerkan di ajang ini, sang pemuncak jatuh kepada Honda Civic Nouva, yang dimodifikasi oleh Ricky Dianto.
 
Menurut Ted Diesta, Steering Commite Top 30 Modified Cars, mobil tersebut memiliki semua karakter yang ditentukan oleh NMAA, seperti layak jalan, memiliki konsep, pengerjaan yang rapih, serta semua komponen modifikasi aftermarketnya berasal dari Indonesia.

"Jadi di antara semuanya, Civic Nouva yang menjadi pemenangnya. Semua kriteria yang kami targetkan, dimiliki oleh mobil itu," ujar Ted.
 
Sebagai modifikator, Ricky pun merasa sangat senang bisa menjadi yang terbaik di Top 30 Modified Cars.

"Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak penyelenggara, dan diharapkan kontes NMAA ini bisa semakin berkembang ke depannya," katanya.


 
Penghargaan Rekor Otomotif Indonesia (ROI)
 
Pada kesempatan yang sama, NMAA membuat terobosan dengan memperkenalkan Rekor Otomotif Indonesia (ROI) yang dikhususkan untuk memberikan penghargaan dan apresiasi kepada pelaku industri otomotif Indonesia.

Langkah tersebut diambil karena pesatnya perkembangan dunia otomotif di Indonesia tidak sebanding dengan penghargaan terhadap sejumlah karya kreatif dan inovatif yang dihasilkan anak bangsa.
 
Ada tiga Rekor Otomotif Indonesia (ROI) yang diberikan di AutoPro Indonesia 2017. Penghargaan paling membanggakan didapat oleh PT Sembilan Tarsus Indonesia (Nine Events) yang meraih award sebagai penyelenggara event auto aftermarket pertama di Indonesia.

Penghargaan juga diberikan kepada Jimmy Lukita, sebagai pembalap terkonsisten yang selama 39 tahun berprestasi di dunia balap mobil. Selain itu juga diberikan penghargaan kepada Luckas Engine Plus - Honda Civic Estilo dengan Tenaga (Horse Power) Tertinggi di Indonesia (1000 HP).

"Kami mengapresiasi kreativitas, udaha dan semua hasil karya di bidang otomotif yang tentunya dapat memacu pertumbuhan dan perkembangan dunia otomotif di Indonesia ke arah yang lebih maju," kata Tomi Gunawan selaku Founder ROI.
 
AutoPro Indonesia Hadir Kembali di 2018
 
Penyelenggaraan AutoPro Indonesia 2017 berlangsung dengan sukses. Presiden Direktur Nine Events Lia Indriasari mewakili pihak penyelenggara menghaturkan rasa syukur dan terima kasihnya atas dukungan dan kerja sama yang baik dari semua pihak,

"Kami mengucapkan terima kasih kepada kemua pihak yang mendukung pelaksanaan AutoPro Indonesia, kebanggaan dan keberhasilan AutoPro Indonesia 2017 adalah hasil kerja keras dan kerjasama dari semua pihak, baik peserta, pengunjung, partners, dan juga media," ucap Lia.
 
Antusiasme pengunjung dan potensial buyers yang hadir serta para peserta AutoPro Indonesia 2017 untuk kembali mengikuti gelaran yang sama tahun depan, memacu semangat Nine Events untuk menghadirkan pameran AutoPro Indonesia dengan lebih baik lagi.

AutoPro Indonesia rencananya akan hadir kembali pada 1-3 Maret 2018, di tempat yang sama, yakni di Hall A-B, Jakarta Convention Center (JCC).

"Yang pasti kami berkomitmen untuk kembali menggelar AutoPro Indonesia 2018 dengan lebih baik lagi, dan dengan demikian mampu memberikan kontribusi lebih besar terhadap industri aftermarket otomotif dan modifikasi di Tanah Air," pungkas Lia. [ikh]


AutoPro Indonesia 2017 Sukses Lampaui Target Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2m0Rcwv

Sony Rilis 2 Smartphone Mid-Range Berkamera 23MP

INILAHCOM, Barcelona - Tak hanya memperkenalkan duo flagship terbarunya, Sony juga mengumumkan kehadiran dua smartphone kelas menengah mereka di ajang MWC 2017. Kedua handset tersebut adalah Xperia XA1 dan Xperia XA1 Ultra.

Xperia XA1 dan Xperia XA1 Ultra sama-sama memiliki fitur unggulan berupa kamera belakang berkuatan 23MP yang dibenamkan sensor gambar 1/2.3" Exmor RS dan lensa 24mm wide-angle dengan aperture f/2.0.

baca juga: Sony Umumkan Duo Flagship Xperia XZs dan XZ Premium

Sony Xperia XA1 hadir dengan layar 5 inci beresolusi HD 720p, chipset MediaTek Helio P20, RAM 3GB, memori internal 32GB plus slot kartu microSD hingga 256GB, kamera depan 8MP, sistem operasi Android 7.0 Nougat, dan ditenagai baterai berkapasitas 2300mAh yang sudah dilengkapi teknologi pengisian kilat Pump Express+ 2.0.



Adapun Xperia XA1 Ultra tampil dengan layar lebih besar, yakni 6 inci beresolusi Full-HD 1080p. Handset ini telah dibekali chipset MediaTek Helio P20, RAM 3GB, memori internal 32GB/64GB plus slot kartu microSD hingga 256GB.

Untuk spesifikasi lainnya, Xperia XA1 Ultra telah dibenamkan kamera depan 16MP yang diklaim sangat cocok bagi pengemar foto selfie, sistem operasi Android 7.0 Nougat, serta disokong oleh baterai berkapasitas 2700mAh yang juga sudah dilengkapi teknologi pengisian kilat Pump Express+ 2.0.

Slashgear melaporkan Xperia XA1 akan mulai tersedia di pasaran pada 26 April 2017 dengan banderol harga US$299,99 atau sekitar Rp4 juta. Sementara Xperia XA1 Ultra dikabarkan bakal dijual pada awal Juni 2017 dengan harga yang belum diumumkan.


Sony Rilis 2 Smartphone Mid-Range Berkamera 23MP Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2m5yXGt

Samsung Sempat Didemo Aktivis di MWC 2017

INILAHCOM, Barcelona - Penampilan Samsung di ajang MWC 2017 sempat diwarnai sebuah insiden kecil, dimana seorang demonstran secara spontan naik ke atas panggung untuk melakukan aksi protes.

Beruntung, aksi protes tersebut membawa pesan damai dan lebih bersifat sebagai 'catatan kecil' atas tanggung jawab moral Samsung atas kontroversi Galaxy Note 7 yang mereka alami tahun lalu.

Mengutip GSM Arena, demonstran itu diketahui merupakan seorang aktivis GreenPeace. Kehadirannya di panggung untuk sekedar 'mengingatkan' Samsung atas nasib jutaan unit Galaxy Note 7 yang tersimpan di salah satu gudang mereka.

Pesan yang ia sampaikan di atas panggung pun sangat sederhana, yaitu sebuah simbol siklus daur ulang dengan tambahan kata 'Re-think, Reuse, Recycle'. Pada bagian tengah simbol itu terdapat kalimat yang bertuliskan 'SAMSUNG it's simple #GalaxyNote7'.

Meski demikian, penampilan sang aktivis Greenpeace itu di atas panggung berhasil menarik perhatian para pengunjung. Salah seorang eksekutif Samsung yang hadir saat kejadian mengatakan kalau aktivis tersebut sudah cukup menyampaikan suaranya dan para pengunjung juga bisa membaca pesannya.

Kehadiran demonstran ini pun diduga berkaitan dengan rumor yang beredar pekan lalu mengenai rencana Samsung untuk menjual kembali Galaxy Note 7 sebagai produk refurbished dengan baterai berkapasitas lebih rendah, dan pasar yang menjadi sasarannya adalah negara-negara berkembang.


Samsung Sempat Didemo Aktivis di MWC 2017 Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2l6XbAK

Periksa Kesehatan Kini Bisa via Online

INILAHCOM, Jakarta - Masyarakat kini dapat lebih mudah untuk memeriksa kesehatan menyeluruh atau medical check-up melalui online dengan mengakses situs Pesanlab yang bisa diakses melalui www.pesanlab.com.

Kini setiap orang dapat melakukan tes lab dan medical check-up dimanapun dan kapanpun di wilayah Jabodetabek dengan tiga langkah mudah: Pilih jenis tes atau paket pemeriksaannya, pilih lab klinik, lalu hasil lab akan dikirimkan secara online.

Pilihan pembayaran juga praktis, bisa melalui kartu kredit atau transfer bank dengan konfirmasi otomatis.

"Kami bangga dapat membantu dan melayani konsumen untuk mendapatkan akses ke lebih dari 500 jenis tes lab dan medical check-up secara mudah, terjangkau dan menghemat waktu. Kini mereka tak perlu lagi direpotkan dengan menelepon, mencari lab klinik yang pilihan dan terdekat serta pulang-pergi ke lab untuk memenuhi kebutuhan pemeriksaan mereka," kata Dimas Prasetyo, CEO dan Founder Pesanlab dalam keterangan tertulisnya kepada INILAHCOM.

Menurutnya, dengan situs Pesanlab, mereka dapat melakukan semuanya dari smartphone atau komputer, dalam waktu yang singkat dan efisien.

"Ada lebih dari 1.000 user terdaftar dan lebih dari 400 konsumen yang sudah menggunakan layanan Pesanlab untuk melakukan lebih dari 2.000 tes sejak diluncurkan dari pertengahan tahun 2016 lalu," jelas Dimas.

"Pengeluaran untuk tes antara Rp200 ribu hingga Rp3,5 juta per konsumen di Pesanlab, 40%-nya adalah tes yang dilakukan secara rutin seperti kolesterol, diabetes, tiroid, dan lain sebagainya," imbuhnya.

Menurut Dimas, Pesanlab memahami akan kebutuhan tes lab ini yang bersifat cepat, akurat dan personal. Untuk itulah mulai di pekan ke-2 pada bulan Maret nanti, akan disiapkan 45 petugas perawat untuk bisa menghadirkan pemesanan layanan home service (pengambilan darah oleh petugas yang dilakukan di rumah/kantor konsumen).

Pesanlab, lanjut Dimas, juga memahami akan kebutuhan tes lab dan medical check-up dengan harga yang terjangkau dengan cara memasukkan promo code 'HEMAT' di halaman konfirmasi pemesanan, maka konsumen akan mendapatkan keringanan biaya sampai dengan 20% untuk total transaksi di Pesanlab (berlaku hingga Maret 2017).

Setiap partner Pesanlab adalah lab klinik dengan standar mutu tinggi untuk melayani konsumen dalam melakukan pemeriksaan. Lab klinik Prodia, Gunung Sahari, Parahita, Biotest, Kimia Farma, Pathlab, Primadia, Medika dan Lider Lab adalah partner Pesanlab yang cabangnya menjangkau di setiap wilayah Jabodetabek.

"Kami terus bekerja keras agar dapat memberikan pelayanan dengan kualitas terbaik kepada konsumen untuk memperoleh akses pelayanan kesehatan terkait tes lab dan medical check-up dengan cara yang mudah, nyaman dan terjangkau," pungkas Dimas.


Periksa Kesehatan Kini Bisa via Online Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2m5hoXi

Sony Umumkan Duo Flagship Xperia XZs & XZ Premium

INILAHCOM, Barcelona - Gelaran Mobile World Congress (MWC) 2017 yang kini tengah berlangsung di Barcelona, Spanyol, juga dimanfaatkan oleh Sony untuk memperkenalkan duo flagship smartphone terbarunya, Xperia XZs dan Xperia XZ Premium.

Sony Xperia XZs merupakan peningkatan dari Xperia XZ yang diluncurkan Sony pada September tahun lalu. Smartphone ini hadir dengan layar 5,2 inci beresolusi Full-HD 1080p, chipset Snapdragon 820 quad-core, GPU Adreno 530, RAM 4GB, memori internal 32GB plus slot kartu microSD hingga 256GB.

Untuk keperluan foto dan video, Xperia XZs mengandalkan kamera 19MP dengan kemampuan merekam video super slow motion berkecepatan 960fps serta tingkat resolusi 720p. Sedangkan untuk keperluan selfie dan video call, perangkat ini menggunakan kamera depan 13MP wide-angle.

Kelengkapan lain meliputi baterai 2900mAh, sensor sidik jari, dukungan kedap air dengan sertifikasi IP68, serta rilis langsung menggunakan sistem operasi Android 7.1 Nougat.



Sementara itu, Xperia XZ Premium merupakan versi mewah dari Xperia XZs. Handset ini tampil dengan mengusung layar 4K Triluminos berukuran 5,5 inci dan dilapisi dengan Gorilla Glass 5.

Dapur pacunya mengandalkan chipset Snapdragon 835 octa-core yang dipadu dengan GPU Adreno 540, RAM 4GB, dan memori internal 64GB plus slot kartu microSD hingga 256GB.

Xperia XZ Premium dilengkapi fitur kamera yang sama persis dengan yang tersemat pada Xperia XZs, yakni 19MP di bagian belakang dan 13MP di bagian depan.

Adapun kelengkapan lain meliputi baterai 3230mAh, sensor sidik jari, dukungan kedap air IP68, dan juga rilis langsung dengan Android 7.1 Nougat.



Sony belum mengumumkan harga dan jadwal kehadiran kedua flagship smartphone anyar besutan mereka itu di pasaran. Namun, diyakini jika keduanya akan hadir dengan banderol yang cukup mahal.

Gizmochina memperkirakan Xperia XZs bakal tersedia mulai April 2017 dengan harga US$$699 atau sekitar Rp9,4 juta. Sedangkan Xperia XZ Premium disebut akan dipasarkan mulai April atau Mei 2017 dengan banderol US$799 atau sekitar Rp10,7 juta.


Sony Umumkan Duo Flagship Xperia XZs & XZ Premium Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2mnT5V3

PNS Swedia Akan Bisa Berhubungan Seks di Jam Kerja

INILAHCOM, Stockholm - Ini hanya tiga huruf kecil, sex, kata Per-Erik Muskos dengan nada riang, menepiskan tudingan bahwa ia berusaha ikut campur dalam kehidupan pribadi orang.

Muskos, adalah anggota dewan kota di Overtornea, sebuah kota kecil Swedia. Ia menjadi berita utama pekan ini setelah mengusulkan agar pegawai pemerintah diperbolehkan istirahat pada hari kerja untuk berhubungan seks.

"Kita perlu saling perhatian satu sama lain. Jika hal itu dapat membuat hubungan (pasangan) lebih baik, langkah itu sangat bermanfaat," katanya kepada BBC.

Ide unik Muskos ini merupakan contoh terbaru dari langkah pejabat yang mendorong ditingkatkannya hubungan seks. Di beberapa negara, hal itu terkait rendahnya tingkat kelahiran.

Muskos yakin usulannya akan disetujui saat diajukan ke sesama anggota dewan dalam beberapa bulan mendatang. Di balai kota itu, sekarang ini 550 pekerjanya sudah mendapatkan fasilitas satu jam seminggu di waktu kerja untuk melakukan latihan kebugaran atau kegiatan sejenis.

Jika usul terbaru ini disetujui, maka para pegawai akan diperbolehkan pulang selama beberapa saat di jam kerja, untuk menikmati waktu yang sangat pribadi dengan pasangan mereka di rumah atau di tempat lain.

Muskos mengatakan memang ada sejumlah penentangan.

"Orang-orang berpandangan, kita tidak harus turut campur tentang hal itu, mereka menganggap orang-orang akan dapat memperbaiki sendiri jika ada masalah dalam hubungan," katanya.

Kota Overtornea berada di Swedia utara, berbatasan langsung dengan Finlandia, dan kota-kota seperti ini berada di garis depan menurunnya tingkat kelahiran di Swedia.
Populasi kota itu yang sekitar 4.500 orang terus menurun, sedangkan usia rata-rata meningkat.

"Banyak anak muda meninggalkan kota pada hari ketika mereka menyelesaikan sekolah," kata Muskos.

Tapi usulannya tidak hanya meningkatkan 'pembuatan' bayi, namun tentang meningkatkan kualitas kehidupan orang, terutama perempuan.

"Ada begitu banyak hal yang harus dilakukan orang. Ketika Anda berada di rumah Anda memiliki media sosial, Anda harus mengantar anak-anak untuk latihan sepak bola dan hoki es, Anda tidak punya waktu untuk saling mengurus satu sama lain dan menghabiskan waktu bersama-sama tanpa anak-anak," ujar Muskos

Ia percaya usulan ini dapat mengatasi persoalan ini dan membuat kota mereka jadi tempat yang lebih menarik untuk tinggal.

"Jika kehidupan di sini lebih baik maka orang-orang muda mungkin tinggal," pungkasnya.


PNS Swedia Akan Bisa Berhubungan Seks di Jam Kerja Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lNTwGC

Telkomsel Garap Potensi Wirausaha Pemuda Digital

INILAHCOM, Jakarta - Telkomsel secara konsisten terus mendorong terciptanya ekosistem gaya hidup digital dalam kehidupan masyarakat. Salah satunya dengan menggandeng segmen anak muda untuk berperan aktif menjadi bagian dari upaya Telkomsel membangun gaya hidup digital yang positif dan kreatif, dengan menggelar program Telkomsel Ambassador Muda.

General Manager Youth and Community Jabotabek Jabar Telkomsel Ricky E Panggabean mengatakan bahwa Program Telkomsel Ambassador Muda ini digelar sebagai upaya untuk mengajak anak muda yang juga merupakan salah satu segmen pelanggan setia Telkomsel untuk menjadi bagian dari upaya Telkomsel memperkuat ekosistem gaya hidup digital yang positif dan kreatif.

"Salah satu tujuan dari program ini adalah mendorong adopsi layanan broadband dan digital di segmen anak muda melalui konsep pengembangan jiwa wirausaha.," ujar Ricky dalam siaran persnya.

Program Telkomsel Ambassador Muda yang sudah digelar sejak awal tahun ini akan memilih sejumlah anak muda dari tingkat pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA) dan perguruan tinggi yang telah mendaftarkan diri secara online dengan mengakses http://ift.tt/2l5pzmU.

Anak muda yang terpilih merupakan pelanggan setia Telkomsel wilayah operasional Area Jabotabek dan Jabar yang aktif mengakses social media, menggunakan smartphone khususnya berbasis Android, serta memiliki jiwa positif seperti kreatif, inovatif, komunikatif dan semangat pantang menyerah.

Melalui program ini, Telkomsel akan mengajak para Ambassador Muda untuk menjadi perwakilan atau representatif Telkomsel dalam mensosialisasikan pemanfaatan layanan produk digital Telkomsel kepada lingkungan sekitarnya, terutama di tempat mereka menuntut ilmu, seperti sekolah dan kampus.

Untuk itu, para Ambassador Muda akan dibekaki dengan beragam pelatihan yang dapat memperkuat jiwa kewirausahaan atau entrepreneurship mereka dengan secara berkala menghadirkan pembicara dari kalangan menjadi pakar dalam bidang wirausaha dan pengembangan industri kreatif digital.

Ricky lebih lanjut menambahkan, dengan menjadi Telkomsel Ambassador Muda, para anak muda juga bisa mendapatkan penghasilan sendiri dengan menawarkan produk dan layanan broadband dan digital terdepan Telkomsel, yang mana setiap Ambassador Muda akan diperkuat dengan aplikasi penjualan yang juga menjadi alat monitoring untuk mengukur potensi wirausaha tiap individu.

Selain itu, para Telkomsel Ambassador Muda juga akan mendapatkan sejumlah keuntungan lain seperti akses khusus untuk setiap acara/kegiatan yang diselenggarakan oleh Telkomsel, insentif penjualan produk, beragam reward bulanan, serta gratis Fun Trip destinasi domestik bersama teman-teman.

"Pengembangan potensi anak muda kreatif akan terus didorong oleh Telkomsel seiring dengan semakin cepatnya adopsi produk dan layanan broadband dan digital dalam keseharian mereka," kata Ricky.

"Sukses dengan program Corporate Social Responsibility yang melibatkan potensi intelektual anak muda seperti NextDev dan Indonesia Next tahun lalu, kini kami berharap program Telkomsel Ambassador Muda juga akan menjaring potensi anak muda di bidang wirausaha agar lebih terarah dan menghasilkan generasi milenial yang bertanggung jawab," ;pungkasnya.


Telkomsel Garap Potensi Wirausaha Pemuda Digital Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lZI4Ix

Bobol Smart Car Jadi Modus Terbaru Kejahatan Cyber

INILAHCOM, Jakarta - Para ahli Kaspersky Lab telah memeriksa sejumlah aplikasi yang digunakan sebagai pengendali jarak jauh kendaraan dari berbagai perusahaan otomotif ternama, dan hasilnya cukup mengejutkan.

Dalam siaran pers kepada INILAHCOM, para ahli Kaspersky Lab melaporkan bahwa mereka berhasil menemukan seluruh aplikasi terindikasi memiliki sejumlah isu keamanan yang berpotensi memperkenankan penjahat cyber untuk membahayakan pemilik dari connected cars atau mobil terkoneksi tersebut.

Selama beberapa tahun terakhir, sejumlah mobil sudah mulai aktif terhubung ke internet. Konektivitas ini tak hanya sebatas sistem infotainment saja, tetapi juga sistem kendaraan yang penting, seperti kunci pintu dan kunci kontak, yang sekarang dapat diakses secara online.

Dengan bantuan aplikasi mobile, sekarang mungkin untuk mendapatkan koordinat lokasi kendaraan serta rutenya, dan membuka pintu, menyalakan mesin dan mengontrol perangkat tambahan dalam mobil.

Di satu sisi, fungsi-fungsi ini sangat berguna. Namun, di sisi lain kita patut bertanya, bagaimana para produsen otomotif mengamankan aplikasi ini dari risiko serangan cyber?

Untuk mengetahui persoalan keamanan ini, para ahli Kaspersky Lab telah menguji tujuh buah aplikasi pengendali jarak jauh kendaraan yang dikeluarkan oleh sejumlah produsen otomotif ternama, dimana menurut data dari Google Play Store, telah diunduh puluhan ribu kali, dan dalam beberapa kasus dapat mencapai hingga lima juta kali.

Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa setiap aplikasi yang telah diuji coba terindikasi memiliki sejumlah isu keamanan.

Daftar dari permasalahan keamanan yang berhasil ditemukan meliputi:

- Tidak adanya sistem pertahanan terhadap aplikasi reverse engineering. Akibatnya, pengguna dapat memahami bagaimana aplikasi tersebut bekerja dan menemukan kerawanan yang memungkinkan mereka untuk mengakses dari infrastruktur server atau dari sistem multimedia yang ada di mobil.

- Tidak ada pengecekan keaslian kode, hal ini sangatlah penting karena hal tersebut sangat memungkinkan para pelaku kriminal untuk memasukan kode milik mereka sendiri kedalam aplikasi pengguna dan mengganti program aplikasi yang asli dengan yang palsu.

- Tidak adanya teknik pendeteksi 'rooting'. Hak untuk melakukan 'root' memungkinkan virus Trojan dapat melakukan segala sesuatu dan meninggalkan aplikasi tanpa sistem pertahanan apapun.

- Kurangnya perlindungan terhadap teknik app overlaying. Hal ini membantu aplikasi berbahaya untuk menunjukkan celah phishing dan mencuri kredensial pengguna.

- Penyimpanan login dan password dalam teks biasa. Dengan menggunakan kelemahan ini, penjahat cyber dapat mencuri data pengguna dengan mudah.

Setelah eksploitasi sukses, penyerang dapat mengontrol mobil, membuka pintu, mematikan alarm keamanan dan, secara teoritis, mencuri kendaraan.

Dalam setiap kasus, vektor serangan membutuhkan beberapa persiapan tambahan, seperti memikat pemilik aplikasi untuk menginstal aplikasi berbahaya yang dibuat khusus kemudian melakukan root terhadap perangkat dan mendapatkan akses ke aplikasi mobil.

Namun, sama seperti hasil penelitian yang dilakukan oleh ahli Kaspersky Lab terhadap beberapa aplikasi berbahaya lainnya yang menargetkan kredensial perbankan online dan informasi penting lainnya, maka tidak menjadi suatu permasalahan bagi penjahat cyber yang berpengalaman dalam teknik social engineering, apabila mereka memutuskan untuk menyerang pemilik mobil terkoneksi tersebut.

"Kesimpulan utama dari penelitian kami ini adalah, dalam keadaan saat ini, aplikasi untuk mobil terkoneksi tidak siap untuk menahan serangan malware. Memperhitungkan sisi keamanan dari mobil terkoneksi, maka pemilik sebaiknya tak hanya mempertimbangkan keamanan dari server infrastruktur saja," ungkap Victor Chebyshev, ahli keamanan di Kaspersky Lab.

Menurutnya, Kaspersky Lab menduga bahwa produsen otomotif pastinya akan melalui tantangan yang sama seperti yang telah dilalui oleh pihak perbankan ketika harus berurusan dengan aplikasi mereka.

Awalnya, lanjut Chebyshev, aplikasi untuk perbankan online tidak memiliki semua fitur keamanan yang terdaftar dalam penelitian mereka. Namun sekarang, setelah terjadi beberapa kasus serangan terhadap aplikasi perbankan, banyak bank telah meningkatkan keamanan produk mereka.

"Untungnya, kami belum mendeteksi adanya kasus serangan serupa terhadap aplikasi mobil, yang berarti bahwa vendor otomotif masih memiliki waktu untuk melakukan hal yang benar," kata Chebyshev.

"Berapa banyak waktu yang mereka miliki sebenarnya tidak diketahui. Trojan modern sangat fleksibel, suatu waktu mereka bisa bertindak seperti adware normal, namun di hari berikutnya mereka dapat dengan mudah mengunduh konfigurasi baru sehingga memungkinkan untuk menargetkan aplikasi baru. Jumlah serangan akan benar-benar sangat besar dalam hal ini," imbuhnya.

Peneliti Kaspersky Lab pun menyarankan pengguna aplikasi mobil yang terkoneksi untuk mengikuti langkah-langkah berikut ini untuk melindungi mobil dan data-data pribadi mereka dari serangan cyber yang mungkin terjadi:

- Jangan melakukan 'root' pada perangkat Android Anda karena hal ini akan memberikan kesempatan untuk melakukan aksi yang tak terbatas bagi aplikasi berbahaya.

- Nonaktifkan kemampuan untuk menginstal aplikasi dari sumber selain toko aplikasi resmi.

- Lakukan pembaharuan dari versi OS perangkat Anda untuk mengurangi kerentanan dalam perangkat lunak dan menurunkan resiko serangan.

- Memasang solusi keamanan yang sudah terbukti untuk melindungi perangkat Anda dari serangan cyber.

Untuk mempelajari lebih lanjut tentang ancaman mobil terkoneksi, silakan baca postingan blog yang tersedia di tautan berikut ini.


Bobol Smart Car Jadi Modus Terbaru Kejahatan Cyber Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2mDZsQd

Datsun Rising Hope 2 Umumkan Lima Pencapaian

INILAHCOM, Jakarta - PT Nissan Motor Indonesia (NMI) melalui brand Datsun mengumumkan lima pencapaian penting program Datsun Rising Hope 2.

Dimulai pada Agustus 2016, kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Datsun untuk menyediakan akses pendidikan yang lebih baik bagi anak-anak Indonesia dalam mewujudkan mimpi mereka.
 
President Director NMI Antonio 'Toti' Zara menyebut bahwa Datsun berkomitmen untuk memberikan akses bagi para risers melalui berbagai cara, salah satunya melalui keterlibatan untuk membantu kalangan remaja dan anak-anak.

"Datsun ingin mereka memiliki akses sedini mungkin untuk membuat terobosan dalam hidupnya melalui berbagai kegiatan dan dukungan yang bisa kami berikan. Kami dengan bangga mengumumkan hasil yang memuaskan dari Datsun Rising Hope 2, dan karenanya kami berterima kasih bagi semua mitra dan masyarakat yang telah mendukung," kata Toti dalam siaran persnya kepada INILAHCOM.
 
Pada acara penutupan, Datsun mengumumkan lima kegiatan utama beserta pencapaiannya:

1. Sumbangan buku

Datsun bekerja sama dengan beberapa pihak seperti Gramedia, Kitabisa.com, dan PopBox, serta menempatkan dropbox di berbagai diler Nissan-Datsun.

Program ini ditutup dengan perolehan sebanyak 12.546 buku (melampaui target yang ditentukan yaitu sebanyak 10.000 buku).

Buku sumbangan ini akan didistribusikan ke taman bacaan daerah di penjuru Indonesia melalui 1001Buku, sebagai mitra dari program ini.

2. Renovasi lapangan sekolah

Datsun telah merenovasi tiga lapangan sekolah yang dilanjutkan dengan penyelenggaraan coaching clinic, serta mini tournament bersama Persib Bandung.

Ketiga sekolah tersebut adalah SDN Babakancikao Purwakarta, SDN Cikahuripan 3 Lembang, dan SDN Nanggerang Kuningan.

3. Renovasi taman bacaan daerah

Datsun telah merenovasi Taman Bacaan Masyarakat Bina Agro Wisata Lembang, Rumah Baca Kai Cantigi Lembang, dan Taman Bacaan Al-Hidayah Kuningan.

Sebagai tambahan, dua unit Datsun GO+ Panca juga dimodifikasi sebagai perpustakaan keliling dalam rangka menyediakan akses yang lebih baik dalam pendistribusian sumbangan.

4. Pemberian beasiswa

Datsun Rising Hope dengan bantuan GNOTA, memberikan beasiswa kepada 60 pelajar berprestasi di tiga sekolah dasar di Jawa Barat.

5. Kompetisi menulis surat

Kompetisi menulis surat yang bertujuan untuk mendorong imajinasi anak-anak dengan tema Apa yang Ingin Kamu Sampaikan kepada Tokoh atau Idola yang Kamu Kagumi.

Kompetisi ini berhasil mengumpulkan 80 surat dari anak-anak di seluruh Tanah Air, dan Kamilla Lubna dari Sekolah Alam Cikeas yang menuliskan surat untuk mantan Ibu Negara Ani Yudhoyono, terpilih sebagai pemenang.

Berikut nama-nama pemenang dari kompetisi menulis surat:
- Kamilla Lubna, Bogor
- Sahnaz Nurrizqy N, Tangerang
- Nayla Sidra Fauzziyah Witono, Jakarta
- Fathia Mutiara, Yogyakarta
- Sebastian Hansel, Jakarta
 
Menurut Toti, Datsun percaya bahwa anak-anak harus memiliki kesempatan yang sama untuk mencapai potensi maksimumnya, sehingga mereka bisa menggapai mimpinya.

"Dengan nilai-nilai utama Dream, Access dan Trust, Datsun membuktikan bahwa kolaborasi antara sektor swasta dan publik dapat membangkitkan harapan anak-anak kita dan memberikan mereka masa depan yang lebih baik," pungkas Toti.


Datsun Rising Hope 2 Umumkan Lima Pencapaian Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2mxabNc

Bola Misterius Raksasa Melayang Dekat Matahari

INILAHCOM, California - Sebuah bola (orb) misterius terlihat melayang dekat Matahari, dan ukurannnya pun sangat masif. Seperti apa?

USD melansir, saluran UFOnearSun di YouTube merekam momen dari hasil foto-foto yang diambil oleh kamera milik NASA dan SOHO. Dari foto tersebut terlihat sebuah orb ukuran besar yang melayang dekat Matahari.

Diperkirakan kalau orb tersebut memiliki ukuran yang sama dengan Bumi. Momen ini direkam pada tanggal 25 Februari 2017 kemarin.

Simak videonya di bawah ini. Menurut Anda objek apakah itu?


Bola Misterius Raksasa Melayang Dekat Matahari Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2mDhAJR

Tim McLaren Honda Luncurkan Mobil BaLap MCL32

INILAHCOM, Surray - Menyambut musim balap Formula 1 (F1) 2017, tim McLaren Honda meluncurkan mobil balap terbaru mereka yang diberi nama MCL32.

Mobil balap McLaren Honda MCL32 menggunakan mesin Honda V6 berkapasitas 1,6 liter. Memiliki kode RA617H, mesin ini dilengkapi dengan turbocharger, serta teknologi kinetic and thermal energy recovery systems (ERS-K) sesuai dengan regulasi balap FIA.

Tim McLaren Honda menggunakan desain livery yang baru pada musim balap F1 2017, yaitu menggunakan paduan warna oranye dan hitam, serta sedikit sentuhan warna putih.

Sementara untuk kode sasis yang digunakan juga benar-benar baru karena tidak melanjutkan tradisi MP4 seperti tahun-tahun sebelumnya.

Tim McLaren Honda mempunyai susunan pembalap baru, yaitu Fernando Alonso dan Stoffel Vandoorne sebagai pembalap utama untuk musim balap F1 tahun ini.

Alonso menjalani musim ketiganya bersama tim McLaren Honda, sementara Vandoorne akan menjalani musim balap F1 perdananya secara penuh setelah pada musim lalu turun di GP Bahrain 2016 menggantikan Alonso yang cedera.

Ketika itu, Vandoorne berhasil finis ke-10 dan mempersembahkan poin perdana untuk tim McLaren Honda musim lalu.

Adapun pembalap musim lalu, Jenson Button, masih menjadi bagian dari tim McLaren Honda. Kini ia berperan sebagai pembalap penguji serta advisor untuk tim. Sementara Nobuhara Matsushita kembali ditunjuk sebagai pembalap penguji. Pembalap muda Lando Norris dipilih tim sebagai bagian dari Young Driver Development Programme.

Jajaran manajemen tim McLaren Honda terdiri dari Zak Brown yang ditunjuk sebagai Chief Executive Officer baru, kemudian Eric Boullier sebagai Racing Director, Yusuke Hasegawa sebagai Senior Managing Officer & Chief Officer of Motorsport Honda R&D Co Ltd, Tim Goss sebagai Chief Technical Director, Peter Prodromou sebagai Chief Engineer serta Matt Norris sebagai Director of Engineering.

Tim McLaren Honda MCL32 akan menjalani pengujuan perdana pada sesi tes pra-musim resmi yang akan digelar pada tanggal 27 Februari hingga 2 Maret 2017 di Sirkuit Catalunya, Spanyol.

Sesi tes kedua masih diselenggarakan pada tanggal 7 hingga 10 Maret 2017 juga di tempat yang sama.

Rangkaian sesi tes pra-musim ini adalah bagian dari persiapan tim untuk menghadapi musim balap F1 2017 yang akan dimulai pada 26 Maret 2017 di Australia.


Tim McLaren Honda Luncurkan Mobil BaLap MCL32 Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lMGMQq

Kopi Jenis Baru yang Dioles

INILAHCOM, Tokyo - Jepang lagi-lagi mengeluarkan produk makanan/minuman yang aneh. Kali ini adalah jenis kopi yang dioles. Seperti apa?

Kotaku melansir, perusahaan kopi di Jepang yang bernama Snow Brand Milk mengeluarkan jenis baru kopi, yang pengaplikasiannya dioles, bukan diminum.

Ya, cara konsumsi kopi jenis baru dari Snow Brand Milk ini mirip dengan selai. Anda bisa menggabungkannya dengan roti atau yang lain.

Produk ini akan resmi dirilis pada tanggal 1 Maret nanti. Cek foto-foto produknya di bawah ini.


Kopi Jenis Baru yang Dioles Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2mw3hYa

Miniatur Makanan yang Sungguh Realistis

Toyota Raih 3 Penghargaan Top Brand Award 2017

INILAHCOM, Jakarta - Toyota kembali mendapat apresiasi yang mendalam dari pelanggan di Tanah Air. Tiga produk andalan Toyota-Astra Motor (TAM) berhasil meraih gelar prestisus untuk kategori otomotif dalam ajang Top Brand Award 2017.
 
Dalam penyerahan penghargaan yang diadakan oleh Frontier Consulting Group, Toyota Avanza dan Toyota Kijang Innova meraih penghargaan di kategori MPV Car. Selain itu, TAM juga berhasil menerima Top Brand Award 2017 untuk Toyota Yaris di kategori City Car.
 
Marketing Planning Division Head TAM Fransiscus Soerjopranoto menyebutkan bahwa predikat Top Brand merupakan apresiasi atas upaya Toyota dalam memelihara kepercayaan berbagai pihak terhadap produk, teknologi, dan layanan yang dihadirkan Toyota selama ini.

"Terima kasih atas apresiasi yang diberikan pelanggan kepada produk-produk Toyota melalui penghargaan Top Brand Award 2017 yang kami terima. Penghargaan ini menjadi bukti bahwa produk-produk andalan kami sudah melekat dan menjadi pilihan pelanggan di segmennya masing-masing," ujar Fransiscus.

Top Brand Award diberikan kepada lebih dari 100 merek di Indonesia dari berbagai kategori industri yang telah berhasil meraih 3 parameter merek, yakni Top of Mind Share, Top of Market Share, dan Top of Commitment Share.
 
Dalam bahasa konsumen, merek-merek peraih Top Brand adalah merek yang dikenal luas oleh konsumen di Indonesia, banyak dibeli oleh konsumen, dan menciptakan loyalitas bagi konsumen.

Pemenang Top Brand Award 2017 diperoleh melalui riset dan survei yang melibatkan 12.200 responden di 15 kota di Indonesia (Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan, Makassar, Pekanbrau, Balikpapan, Palembang, Samarinda, Denpasar, Jogjakarta, Malang, Manado dan Banjarmasin.

Adapun metodologi pengumpulan data yang dilakukan adalah wawancara langsung (face to face interview) dengan menggunakan kuesioner sebagai instrumen pengumpulan data.
 
TAM sangat mengapresiasi hasil riset yang telah banyak dilakukan, tidak terkecuali riset yang terkait dengan indikator kepuasan konsumen terhadap produk Toyota.
 
Riset tersebut merupakan bagian dari upaya Toyota untuk terus mengembangkan produk dan layanan yang lebih baik lagi bagi konsumen sejalan dengan semangat Kaizen dan Toyota Let’s Go Beyond.
 
Sejalan dengan semangat Toyota Let's Go Beyond, TAM melalui tiga pilar Beyond Product, Beyond Technology, dan Beyond Service sukses memperkuat positioning produk-produk Toyota di pasar otomotif nasional seperti terlihat dari pangsa pasar Toyota rata-rata di atas 30%.
 
Berbagai produk baru yang lahir dalam semangat  Let’s Go Beyond seperti  Grand New Avanza-Veloz, All New Kijang Innova, All New Fortuner, All New Sienta, All New Calya, New Yaris Heykers, New Venturer dan berbagai improvement pada Toyota Corolla dan Vios berhasil mencatatkan kinerja yang baik.
 
"Inovasi senantiasa kami lakukan untuk menghadirkan product line-up yang lengkap, teknologi yang sesuai kebutuhan, menjaga kualitas, serta menghadirkan aftersales service yang prima untuk memberikan peace of mind bagi pelanggan agar mereka mendapatkan kepuasan yang lebih dalam memiliki mobil Toyota sejalan dengan semangat Toyota Let’s Go Beyond," kata Vice President TAM Henry Tanoto.
 


Toyota Raih 3 Penghargaan Top Brand Award 2017 Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lXMjUV

Urun Dana Online untuk Masjid Papua Capai Rp3 M

INILAHCOM, Jakarta - Netizen kembali membuat penggalangan dana dalam jumlah yang besar, kali ini berhasil mengumpulkan dana hingga 3 miliar rupiah untuk membangun masjid di Papua.

Kampanye yang diinisiasi oleh Ruslan Rasid, Ketua Yayasan Alfatih Kaaffah Nusantara, Desa Maiboh, Kabupaten Sorong, Propinsi Papua Barat, Hingga 26 Februari 2017, telah terkumpul dana Rp3.040.748.276 dari 9131 donatur.

Ruslan Rasid, Ketua Yayasan Alfatih Kaaffah Nusantara, menjelaskan bahwa Desa Maiboh merupakan sebuah desa terisolir yang terletak di Kel. Klabinain Distrik Aimas, Kabupaten Sorong Papua Barat. Jarak tempuh dari pusat kota sekitar 30 KM. Mereka yang tinggal di Desa Maiboh adalah 100 % Asli Muslim Papua.

"Jika mereka ingin Shalat Jum'at maupun Shalat Hari Raya, mereka harus berjalan keluar Desa kurang lebih 3 kilometer untuk sampai di Masjid Kampung tetangga atau Kelurahan Tetangga. Hal ini yang mendorong kami untuk melakukan pembinaan demi pembinaan untuk mereka, kehadiran Masjid di Desa Maiboh menjadi vital untuk kemudahan warga dalam beribadah," papar Ruslan.

Sementara itu CEO Kitabisa.com Alfatih Timur menuturkan bahwa keberhasilan dalam penggalangan dana untuk pembangunan masjid di Papua ini merupakan suatu pencapaian yang sangat baik dalam penggalangan dana khususnya di area timur Indonesia.

"Selama ini berbagai kampanye galang dana di Kitabisa.com tidak banyak yang berasal dari daerah timur Indonesia. Akan tetapi kali ini berhasil menembus rekor pencapaian donasi hingga Rp3 miliar, angka yang fantastis. Kami berharap, keberhasilan ini mendorong lebih banyak kampanye dimulai dari daerah-daerah terpencil di Indonesia.

Berbagai komentar positif di facebook fan page Kitabisa.com menunjukkan support terhadap kampanye ini, diantaranya Manat Manik yang menuturkan bahwa ini adalah salah satu bentuk keterlibatan publik dalam merawat keberagaman. “Damai itu indah, cintailah kebhinekaan.

Semua agama di Indonesia ini sebaiknya jangan memperalatnya untuk kepentingan politik. Bersatulah Indonesiaku... harumkan nama bangsa kita, buat indonesia kita ini supaya disegani dunia. Kristen, Islam, Budha, Hindu, Kongfuchu semua punya tanggung jawab besar untuk kemajuan bangsa kita ini.'Cintailah kebhinekaan'.


Urun Dana Online untuk Masjid Papua Capai Rp3 M Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2mm8V2e

Pemberontak Suriah Pakai Snapchat untuk Berperang

INILAHCOM, California - Rupanya layanan medsos tidak hanya digunakan oleh masyarakat biasa, tapi juga untuk di medan perang. Seperti apa?

Motherboard melansir, ternyata para pemberontak Suriah juga menggunakan layanan Snapchat untuk menjual dan menunjukkan senjata-senjata mereka.

Para pemberontak muda di perang sipik Suriah menggunakan Snapchat sebagai medium untuk menjual, membeli dan memamerkan senjata-senjata mereka.

"Para pemberontak gunakan Snapchat seperti ABG menggunakan layanan tersebut di AS," ungkap John Arterbury, analis keamanan dari Washington DC.

Fitur di Snapchat yang paling banyak digunakan adalah Stories, dalam komunikasi antar pemberontak.

"Selain itu, beberapa layanan medsos lainnya yang digunakan adalah Facebook, Twitter DMs, Instagram, Snapchat, Kik, Whatsapp, and Telegram," terang N.R. Jenzen-Jones, director of Armament Research Services (ARES).

Cek beberapa bukti screenshot dari transaksi senjata oleh para pemberontak Suriah via Snapchat, di bawah ini.


Pemberontak Suriah Pakai Snapchat untuk Berperang Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lMbPvL

Peugeot Siap Genjot Produksi Mobil di Inggris

INILAHCOM, London - Menteri Bisnis Inggris Greg Clark mengklaim telah menjalin komunikasi dengan Kepala Eksekutif Peugeot untuk memperluas kapasitas dan realisasi produksi.

Pembicaraan itu dilakukan setelah induk perusahaan Peugeot, yakni PSA Group membeli Vauxhall dan Opel dari perusahaan otomotif asal AS, General Motors (GM).
 
Vauxhall merupakan merek kendaraan yang bermarkas di Inggris. Negara tersebut khawatir, PSA Group akan memindahkan basis produksi merek tersebut ke negara lain.

Clark telah bertemu dengan Carlos Tavares, kepala eksekutif Peugeot di London beberapa waktu lalu untuk membicarakan komitmen perluasan produksi itu.

"Kami membahas bagaimana pendekatan PSA untuk meningkatkan pangsa pasar dan memperluas produksi," kata Clark seperti dilansir Reuters.

Dia meyakini, dengan adanya pembicaraan tersebut perusahaan yang bermarkas di Prancis itu tidak akan memindahkan lokasi produksi Vauxhall.


Peugeot Siap Genjot Produksi Mobil di Inggris Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2l3eFhl

Honda Rayakan Produksi 1 Juta Mobil di Indonesia

INILAHCOM, Karawang - PT Honda Prospect Motor (HPM) merayakan pencapaian 1 juta unit produksi mobil mereka di Indonesia. Jumlah ini diperoleh HPM setelah pabrik Honda di Karawang, Jawa Barat, beroperasi selama 14 tahun sejak Februari 2003.

Executive Vice President Honda Motor Co., Seiji Kuraishi mengatakan bahwa sebagai negara dengan pangsa pasar tertinggi dan penjualan tertinggi keempat untuk Honda di seluruh dunia, Indonesia mempunyai potensi besar saat ini.

"Perluasan bisnis Honda di Indonesia merupakan perwujudan komitmen Honda untuk memenuhi permintaan konsumen di Indonesia, sekaligus memaksimalkan potensi sumber daya lokal. Hal ini sesuai dengan arahan Honda untuk menjadi perusahaan yang keberadaannya selalu diinginkan oleh masyarakat lokal," ujar Kuraishi di pabrik Honda di Karawang Industri Mitrakarawang, Karawang, Jawa Barat, Senin (27/2/2017).

Sementara itu, Presiden Direktur HPM Tomoki Uchida menyebut bahwa hari ini menjadi tonggak bersejarah bagi bisnis Honda di Indonesia karena produksi mobilnya mencapai 1 juta unit.

"Pencapaian produksi yang ke 1 juta unit ini menunjukkan tingginya penerimaan konsumen terhadap mobil Honda, sekaligus komitmen dari Honda Motor untuk pengembangan bisnis di Indonesia," kata Uchida.

Adapun unit ke-1 juta yang diproduksi di pabrik HPM adalah sebuah Honda Mobilio RS berwarna Phoenix Orange Pearl Two-Tone.



Memulai produksi pada Februari 2003 silam, pabrik pertama dibangun di atas lahan seluas 512.500 m2 dan luas bangunan 80.324 m2.

Memiliki kapasitas produksi hingga 50 ribu unit/tahun, investasi yang digelontorkan agen pemegang merek mobil Honda di Indonesia itu mencapai Rp700 miliar.

Pada 2012, HPM kembali mendirikan pabrik kedua dengan total luas bangunan 145.760 m2. Investasi untuk pabrik tersebut mencapai Rp3,1 triliun. Diresmikan pada Januari 2014, kapasitas produksinya mencapai 200 ribu unit/tahun.

Perluasan dan pengembangan area pabrik terus dilakukan dalam rangka memenuhi permintaan akan produk Honda di Indonesia yang semakin meningkat dari tahun ke tahun.

Saat pabrik pertama HPM mulai beroperasi pada 2003, penjualan Honda di Indonesia saat itu tercatat sebanyak 21.650 unit. Namun pada akhir 2016 lalu, penjualan Honda di Indonesia telah meningkat jauh hingga mencapai 199.364 unit dengan pangsa pasar 19%.

Saat ini, pabrik HPM memproduksi model-model favorit yaitu Honda Mobilio, Honda BR-V, Honda HR-V, Honda Jazz, Honda Brio Satya, Honda Brio RS, dan Honda CR-V.

Investasi Honda dalam penambahan fasilitas produksi di pabrik HPM terus berlanjut dengan dibukanya Pabrik Stamping yang mulai beroperasi pada Mei 2016.

Dengan total investasi sebesar Rp194 miliar, pabrik yang memproduksi panel samping, atap, lantai dan sebagainya, didukung sistem canggih seperti automatic continuous process dan sistem robotik.

Fasilitas ini mempunyai kapasitas produksi hingga 2 juta lembar per tahun untuk memenuhi kebutuhan domestik dan ekspor.

Selain Pabrik Stamping, HPM juga telah memulai operasi Pabrik Crank Shaft yang baru pada September 2016. Dengan total investasi mencapai Rp228 miliar, fasilitas ini menerapkan teknologi canggih dan mesin presisi tinggi yang ramah lingkungan dan memiliki kapasitas produksi hingga 240.000 unit/tahun.

Pabrik Crank Shaft HPM sekaligus memenuhi peraturan pemerintah untuk produsen mobil LCGC dan komitmen Honda untuk memproduksi lebih banyak komponen lokal dan mengoptimalkan sumber daya lokal. Saat ini, produk-produk Honda yang diproduksi di pabrik HPM telah memiliki kandungan lokal hingga maksimal 87%.

Kegiatan produksi yang dioperasikan di pabrik Honda di Karawang ini, tidak hanya dapat memenuhi kebutuhan pasar domestik saja, tetapi juga telah meningkatkan aktivitas ekspor komponen ke berbagai negara.

Sepanjang 2016, jumlah ekspor HPM meningkat secara signikan, mencapai lebih dari 7.700 kontainer dibanding dengan tahun sebelumnya yang tecatat sekitar 5.600 kontainer.

Tak hanya dari kuantitas, Honda juga meningkatkan nilai ekspor menjadi lebih dari Rp2,2 triliun pada 2016 dari tahun sebelumnya sebesar Rp1,8 triliun. Di tahun ini, Honda kembali meningkatkan kuantitas ekspor menjadi hampir 10.000 kontainer dengan nilai lebih dari Rp2,5 triliun.

Jumlah negara tujuan ekspor HPM juga meningkat dari tahun ke tahun. Saat ini, HPM melakukan eksport komponen hingga ke 12 negara, yaitu Thailand, Malaysia, Pakistan, Turki, Filipina, Vietnam, Taiwan, Jepang, Meksiko, Brasil, India serta Argentina.

Dengan peningkatan volume produksi pada pabrik Honda, tentunya menciptakan lapangan kerja yang lebih luas bagi masyarakat di Indonesia. Saat ini Honda memiliki sekitar 7.900 karyawan yang aktif bekerja di pabrik.

Pabrik PT HPM terletak di Kawasan Industri Mitrakarawang (KIM), Desa Parungmulya, Karawang, Jawa Barat. Pabrik ini juga mempunyai berbagai fasilitas pendukung seperti Road Test Facility, Engine Plant, Car Pool serta Engine Bench Test Facility.

Selain memproduksi mobil, pabrik HPM juga telah mengekspor berbagai komponen mobil, seperti Engine parts (Cylinder Head, Cylinder Block) dan Body Parts (Hood Comp, Panel RR Inside, R/L Inside, Skin Hood, Frame Hood).


Honda Rayakan Produksi 1 Juta Mobil di Indonesia Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2m22rFd

HP Pro x2, Tablet Tangguh Seharga Rp13 Juta

INILAHCOM, Barcelona - Ajang tahunan Mobile World Congress (MWC) 2017 dimanfaatkan HP untuk memperkenalkan tablet tangguh teranyarnya. Perkenalkan HP Pro x2, tablet berbasis Windows 10 dengan keyboard yang bisa dilepas dan pena stylus. Apa saja yang ditawarkan tablet ini?

Mengutip GSM Arena, HP Pro x2 dikategorikan sebagai sebuah perangkat tangguh karena telah melalui tes militer MIL-STD-810G. Oleh karena itu, HP pun berani mengklaim bahwa tablet barunya ini memiliki ketahanan terhadap cipratan air, debu, dan resiko gores pada layarnya. Jika masih ragu, Anda pun bisa membeli case tambahan untuk proteksi lebih.

Untuk spesifikasinya, HP Pro x2 hadir dengan layar Full-HD 12 inci dan ditenagai oleh chipset Intel Kaby Lake dengan prosesor mulai dari Core i7 sampai Core M3. Terdapat pula pilihan chipset Pentium.

HP juga menyertakan RAM sebesar 8GB LPDDR3, 512 GB SSD storage, Intel HD Graphics 615, kamera belakang 8MP, konektivitas 4G LTE dan Wi-Fi, serta slot kartu microSD dan smart card reader.

HP Pro x2 akan dibanderol seharga mulai US$979 atau sekitar Rp13 juta dan dapat dibeli langsung di situs resmi HP.


HP Pro x2, Tablet Tangguh Seharga Rp13 Juta Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2l2t1yh

Gerhana Matahari 'Cincin Api' Muncul di Dua Benua

INILAHCOM, Buenos Aires - Para pengamat bintang bertepuk tangan saat mereka memasuki kegelapan pada Minggu (26/2/2017), ketika bulan lewat di depan matahari dalam gerhana spektakuler 'cincin api'.

Para astronom dan penyuka astronomi di Argentina termasuk di antara yang menyaksikan apa yang disebut sebagai gerhana annular saat peristiwa alam itu melintasi Amerika Selatan sesaat setelah pukul 1200 GMT, dalam perjalanan ke Afrika.

Menggunakan teleskop khusus, kaca mata pelindung, atau perangkat lubang jarum kardus buatan sendiri, mereka menyaksikan matahari sesaat menghilang hampir seluruhnya ketika bulan melintas di jalurnya.

Gerhana itu paling terlihat di sepanjang jalur Chile, Argentina, Angola, Zambia dan Republik Demokratik Kongo.

Sekitar 300 pengamat bintang berkumpul di lokasi terpencil dekat kota Sarmiento, titik di bagian selatan Argentina di mana gerhana hanya meninggalkan cincin terang di langit gelap.

Beberapa penonton membunyikan 'erkes', terompet panjang tradisional Amerika Selatan.

"Saya sudah menyaksikan enam gerhana annular dan masing-masing berbeda," kata Josep Masalles Roman, penggemar astronomi yang datang jauh-jauh dari Barcelona di Spanyol.

Tontonan itu kemudian berlanjut ke Angola selatan, di kota Benguela, kemudian Zambia dan Kongo sebelum matahari terbenam.

Di ibu kota Angola, Luanda, sedikit yang tampaknya menyadari kejadian luar biasa di langit, tapi mereka yang mengetahuinya sempat menyaksikan gerhana sekitar 15 menit dari 1630 GMT.

"Ini pertama kalinya saya menyaksikan fenomena ini -- Saya benar-benar senang," kata pengamat bintang Providencia Luzolo. "Hanya saja saya tidak bisa menyaksikannya dengan baik karena itu membuat mata saya sakit."

Cincin Api

Gerhana matahari annular terjadi ketika Bumi, bulan dan matahari sejajar. Namun bahkan ketika mereka sejajar sempurna, bulan terlalu jauh dari Bumi untuk sepenuhnya menutupi matahari, sehingga menciptakan kesan cincin berapi.

Terry Moseley dari Irish Astronomical Association memperingatkan penonton supaya tidak menyaksikan gerhana itu dengan mata telanjang.

Menurut Astronomical Society of Southern Africa (ASSA), gerhana seperti itu bisa lebih aman disaksikan menggunakan proyektor lubang jarum dasar, yang dibuat dengan membuat lubang kecil pada kertas menggunakan pensil, dan digunakan dengan memegangnya ke arah matahari dan memproyeksikan gambarnya pada lembar kedua.

Sela dedaunan di pohon juga punya efek yang sama di tanah menurut situs ASSA, yang menyebutnya sebagai cara aman paling keren untuk menyaksikan gerhana matahari.

"Karena sekitar 90% matahari tertutupi, kau akan merasakan dengan jelas penurunan suhu dan keterangan, dan perubahan dalam kualitas cahaya yang sulit digambarkan," kata Moseley kepada kantor berita AFP.

Di puncak gerhana, bulan tepat berada di tengah matahari, menyisakan cincin cahaya sempurna.

Butuh sekitar dua jam bagi bulan untuk bergerak melintasi wajah matahari, tapi puncak 'cincin api' hanya berlangsung dalam satu menit.

Bermula di tenggara Samudra Pasifik saat matahari terbit, gerhana bergerak menuju bagian selatan Chile kemudian Argentina sebelum melintasi Atlantik Selatan.

Di laut, puncak gerhana berlangsung 44 detik dan "hanya kelihatan dari kapal yang kebetulan berada di tempat yang tepat pada waktu yang tepat,"kata Moseley.


Gerhana Matahari 'Cincin Api' Muncul di Dua Benua Baca Berita Dari Sumber http://ift.tt/2lWBOBg