Rubrik Teknologi: Nissan Siapkan Servis Kendaraan Terdampak Tsunami

Laman

Sabtu, 29 Desember 2018

Nissan Siapkan Servis Kendaraan Terdampak Tsunami

INILAHCOM, Jakarta - Nissan Motor Indonesia (NMI) mengumumkan program purna jual khusus bagi pelanggan Nissan dan Datsun yang kendaraannya terkena dampak musibah bencana alam tsunami di Selat Sunda yang terjadi pada pekan lalu.

"Kami menghaturkan rasa duka cita sedalam-dalamnya bagi para korban dari bencana alam tsunami yang menimpa kawasan Banten dan Lampung Selatan," ujar Troy Pantouw, Deputy Director Communications NMI, dalam keterangan persnya.

"Kami berharap program spesial layanan purna jual ini bisa membantu meringankan beban dari para pelanggan kami," imbuhnya.

Nissan menawarkan program layanan khusus melalui diskon 20 persen untuk Nissan Genuine Part, diskon 30 persen untuk Nissan Genuine Oil, dan diskon 25 persen untuk biaya jasa servis dan jasa perbaikan bodi & cat.

Diskon tersebut berlaku dari 27 Desember 2018 hingga 31 Januari 2019 untuk pelanggan yang terkena dampak gelombang tsunami di wilayah Banten dan Lampung dengan syarat dan ketentuan berlaku.

Program ini hanya diperuntukkan bagi pelanggan yang kendaraannya tidak ditanggung asuransi. Pelanggan dapat mengunjungi diler Nissan-Datsun Labuhan Ratu, Lampung, Nissan-Datsun Jatake dan Cimone, Tangerang.

Untuk informasi lebih lanjut, pelanggan dapat menghubungi layanan Nicole di 14023 dan Tanya Datsun di 1500023.

Tsunami Selat Sunda terjadi akibat aktivitas vulkanik Gunung Anak Krakatau pada Sabtu pekan lalu (22/12/2018).

Lima kabupaten di dua provinsi terdampak tsunami tersebut, yaitu Pandeglang dan Serang di Banten serta Lampung Selatan, Pesawaran, dan Tanggamus di Lampung.


Nissan Siapkan Servis Kendaraan Terdampak Tsunami Baca Berita Dari Sumber http://bit.ly/2TcxOdc

Tidak ada komentar:

Posting Komentar