Rubrik Teknologi: AMD Radeon RX 5700 Resmi Hadir di Indonesia

Laman

Selasa, 30 Juli 2019

AMD Radeon RX 5700 Resmi Hadir di Indonesia

INILAHCOM, Jakarta - AMD Indonesia secara resmi menghadirkan kartu grafis teranyarnya AMD Radeon RX 5700 XT dan Radeon RX 5700 yang hadir untuk masa depan diklaim bisa sanggup untuk satu dekade.

"Radeon ini didesain untuk bisa sampai 10 tahun ke depan. Performa, skalabilitasnya, dan efisiensinya dirancang untuk jangka panjang," ujar Anes Budiman, Channel manager AMD Indonesia dalam acara peluncurannya di Jakarta, kemarin.

Arsitektur RDNA ini sudah mendukung memori GDDR6 dan PCIe 4.0. Selain itu, pihaknya juga mengklaim piranti ini memiliki 1,25 kali peningkatan perform-per-clock serta 1,5 kali peningkatan perform-per-watt dibanding arsitektur AMD Graphic Core Next (GCN).

Lalu, ada beberapa fitur yang ditanam AMD dalam arsitektur anyarnya ini. Tiga yang menjadi sorotan adalah Radeon Image Sharpening (RIS), Radeon Anti-Lag, dan FidelityFX.

RIS diklaim dapat memberikan visual yang tajam dan frame rate lancar pada monitor dengan resolusi tinggi. Sedangkan Radeon Anti-Lag memberikan pengurangan waktu respon input-to-display yang dioptimalkan untuk industri eSports.

Lalu, FidelityFX menawarkan toolkit open-source bagi para pengembang game. Beberapa nama yang sudah bekerjasama dengan AMD di antaranya adalah Unity, Capcom, dan Warner Bros Games.

Kartu grafis AMD RX 5700 XT dan Radeon RX 5700 ini telah tersedia di pasaran dan dapat dimiliki dengan harga Rp5,9 juta untuk tipe AMD Radeon RX 5700 dan Rp6,5 juta untuk tipe AMD Radeon RX 5700 XT.


AMD Radeon RX 5700 Resmi Hadir di Indonesia Baca Berita Dari Sumber https://ift.tt/3162xfQ

Tidak ada komentar:

Posting Komentar